Saturday, 23 November 2024
HomeNasionalJelang Akhir Tahun, Car Free Day Ditiadakan

Jelang Akhir Tahun, Car Free Day Ditiadakan

Bogordaily.net – Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) akan ditiadakan Dinas Perhubungan Pemprov DKI Jakarta pada 25 Desember 2022 dan 1 Januari 2023. Hal itu disebabkan bertepatan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

“Pengumuman Car Free Day Minggu 25 Desember 2022 dan 1 Januari 2023 ditiadakan,” terang Kadishub DKI, Syafrin Liputo kepada wartawan, dikutip dari PMJ, Jumat, 23 Desember 2022.

“Itu bersamaan dengan perayaan Hari Natal 2022 dan Tahun Baru 2023,” sambungnya.

Menurutnya, Car Free Day akan kembali dibuka setelah tanggal 1 Januari.

“Iya (dibuka kembali 8 Januari),” tutur Syafrin.

Untuk diketahui, Dishub DKI akan menerapkan Car Free Night (CFN) di sepanjang Sudirman-Thamrin saat malam perayaan tahun baru pada 31 Desember sekitar pukul 18.00 WIB, di mana jalan akan ditutup bertahap.

Sebelumnya, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) tampaknya akan segera berakhir.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut akan mengakhirinya di penghujung tahun ini. Meski demikian, Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengumumkan syarat tertentu.

Berdasarkan data ada tren penurunan kasus harian Covid-19. Per Selasa, 20 Desember 2022, kasus Covid-19 harian tercatat ada 1.200 kasus. Jumlah tersebut menunjukkan penurunan drastis dibanding puncak kasus saat varian Covid-19 Omicron yang mencapai 64 ribu kasus.

“Perjalanan seperti itu harus kita ingat betapa sangat sulitnya,” kata Jokowi dalam acara  Outlook Perekonomian Indonesia Tahun 2023, di Jakarta, Rabu, 21 Desember 2022 sebagaimana dilansir Suara.com.

Jokowi akan menyiapkan keputusan presiden atau keppres untuk menjadi payung hukumnya.

Keppres tersebut bisa segera disiapkan jika sudah menerima seluruh kajian dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kementerian Koordinator Perekonomian. Ia pun menargetkan jajarannya untuk menyelesaikan seluruh kajiannya pada pekan ini.

“Sehingga bisa saya siapkan nanti Keputusan Presiden mengenai penghentian PSBB-PPKM. Kita harapkan segera sudah saya dapatkan dalam minggu-minggu ini,” kata Jokowi memberikan keterangan pers yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here