Thursday, 16 May 2024
HomeBeritaJelang Nataru 2023, Sertu Asmadi Pantau Terminal Baranangsiang

Jelang Nataru 2023, Sertu Asmadi Pantau Terminal Baranangsiang

Bogordaily.net– Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023, peningkatan penumpang terjadi di Terminal Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Oleh karena itu, Sertu Asmadi turut memantau situasi tersebut, pada Selasa 20 Desember 2022.

Pemantauan penumpang di Terminal Baranangsiang bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para penumpang, baik yang datang maupun yang pergi. Hal itu merupakan wujud bakti TNI untuk selalu hadir dalam kegiatan masyarakat khususnya di wilayah binaan.

Sertu Asmadi memantau kondisi di Terminal Baranangsiang. (Istimewa/Bogordaily.net)

“Para calon penumpang yang datang maupun pergi semuanya tertib dan mengikuti peraturan yang ada di terminal. Mereka semua hendak menuju kampung halamannya masing-masing,” kata Sertu Asmadi.

Ia menambahkan, menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), lonjakan penumpang memang sering terjadi juga pada tahun-tahun sebelumnya. Karena bertepatan dengan libur bersama, hal ini dimanfaatkan masyarakat untuk pergi ke rumah sanak saudaranya di kampung halaman masing-masing.

Tentunya, untuk memastikan mereka pergi dengan selamat menggunakan bis di Terminal Baranangsiang, maupun yang datang, melakukan pemantauan, untuk memastikan keamanan agar terhindar dari segala hal-hal yang tidak diinginkan, terutama menyangkut keselamatan mereka.

“Pemantauan berjalan aman dan lancar, tidak ada kendala apapun, semua penumpang baik yang datang dan pergi, mereka semua tertib,” tutup Sertu Asmadi.(Muhammad Irfan Ramadan)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here