Thursday, 3 October 2024
HomeKota BogorTengok Bencana Cianjur, Bogor Senior Hospital Distribusikan Bantuan Hingga Cek Kondisi Korban

Tengok Bencana Cianjur, Bogor Senior Hospital Distribusikan Bantuan Hingga Cek Kondisi Korban

Bogordaily.net – Bogor Senior Hospital (BSH) menengok korban bencana gempa di Cianjur dengan memberikan donasi berupa kebutuhan pokok hingga mainan anak sekaligus melihat dan mengecek kondisi korban, pada Selasa, 6 Desember 2022.

BSH turut dibantu oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor menyambangi posko bencana di Kampung Sungareun, Desa Wangunjaya, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.

Saat tiba di lokasi, tim BSH langsung mendistribusikan bantuan kepada Ketua Posko Kampung Sungareun, Rocit atau yang akrab disapa Boca untuk nantinya dibagikan kepada 113 Kartu Keluarga (KK) kurang lebih 350 orang dewasa dan anak-anak.

Setelah itu, kegiatan yang dipimpin langsung oleh Direktur Bogor Senior Hospital, dr. R. Prasasta Sutejo MM., dilanjut dengan memberikan mainan dan susu kotak kepada anak-anak di posko tersebut.

Anak-anak yang mendapati mainan serta susu kotak dari tim BSH itu terlihat sangat senang. Kemudian, mengetahui ada salah satu warga yang tertimpa reruntuhan bangunan rumah, Direktur Bogor Senior Hospital langsung mengecek kondisi seorang bapak-bapak di posko pengungsian tersebut dengan meraba dan melihat luka lebamnya.

Bagian Pendidikan dan Pelatihan Bogor Senior Hospital, Ns Laurentina Nona Eda M.Kep mengungkapkan rasa terharunya saat berada di lokasi posko bencana itu. Ia menyebut hal sekecil apapun yang dapat dibantu untuk korban yang terkena musibah akan luar biasa manfaatnya.

“Kadang-kadang kita merasa itu hal yang biasa, tapi ketika orang terkena bencana, sekecil apapun yang kita bantu itu akan menjadi luar biasa. Apalagi itu hal-hal yang betul-betul mereka butuhkan,” ujar Lauren kepada Bogordaily.net.

Menurutnya, hidup akan terasa bermanfaat apabila dapat memberikan bantuan yang bernilai dan bermakna. ia meminta agar masyarakat yang mempunyai rezeki lebih jangan memutus bantuan untuk terus membantu korban bencana di Cianjur.

“Dari situ hidup kita terasa bermanfaat, tidak harus memberi banyak. Walaupun sedikit bila digabungkan jadi satu akan bermakna terutama kepada saudara kita yang sedang terkena musibah,” ucapanya ketika diwawancarai. (Mutia Dheza Cantika)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here