Friday, 22 November 2024
HomeHiburan5 Fitur Terbaru WhatsApp 2023 yang Wajib Kamu Tahu, Apa Saja?

5 Fitur Terbaru WhatsApp 2023 yang Wajib Kamu Tahu, Apa Saja?

Bogordaily.net – Di awal tahun, ada lima fitur terbaru WhatsApp 2023 yang sedang dikembangkan dan bisa menghadirkan perubahan besar. Sebagai salah satu platform media sosial, WhatsApp tidak berhenti melakukan perubahan dan inovasi.

Secara berkala dan berkelanjutan, platform WhatsApp yang biasa digunakan para pengguna sebagai media bertukar pesan terus melakukan optimalisasi yang sejalan dengan perkembangan zaman serta sesuai dengan kebutuhan para pengguna.

Terdapat lima fitur atau tampilan terbaru pada aplikasi WhatsApp yang bisa digunakan siapapun.

Bila ingin tahu dan mencoba lebih awal fitur baru tersebut, bisa dengan mendaftar ke WhatsApp beta yang diunduh terlebih dahulu melalui Google Play di Android masing-masing, lalu ketik WhatsApp pada kolom pencarian.

Lantas apa saja inovasi atau pembaruan fitur WhatsApp terbaru yang sedang disiapkan ?

Pertama, aplikasi perpesanan instan terpopuler di dunia itu akan mendapat kemampuan untuk mendeteksi teks di foto WhatsApp

Dengan fitur detektif ini, pengguna bisa menyalin dan menempelkan teks yang semula ada di gambar.

Kedua, aplikasi anak usaha Meta ini akan memungkinkan penggunanya untuk meneruskan media dengan keterangan di mana ini tengah WA uji di aplikasi beta.

Ketiga, kemampuan untuk memindahkan riwayat obrolan WhatsApp antar ponsel Android tanpa menggunakan Google Drive. Fitur yang satu ini tengah WhatsApp kembangkan.

Keempat adalah pintasan blokir di daftar obrolan. Ini pun juga sedang WhatsApp kembangkan.

Kelima, menyangkut pada kode kamera yang akan membuatnya lebih mudah untuk merekam video. Fitur ini pun sedang dalam pengembangan pula. Meski begitu, tidak ada garis waktu yang tepat kapan fitur-fitur baru itu bisa seluruh pengguna pakai.

WhatsApp bahkan bisa memakan waktu berminggu-minggu atau berbulan-bulan untuk meluncurkannya ke masyarakat umum.

Itulah tadi lima fitur terbaru WhatsApp di 2023.(*)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here