Friday, 22 November 2024
HomeViralViral, Bocah Mulung Sampah Botol Plastik di Tengah Demo Kepala Desa

Viral, Bocah Mulung Sampah Botol Plastik di Tengah Demo Kepala Desa

Bogordaily.net–  Di tengah unjuk rasa para kepala desa (kades) di depan Gedung DPR RI di Senayan, Jakarta, aksi seorang bocah menyedot perhatian. Bocah laki-laki yang mulung sampah botol plastik bekas air mineral dalam demo kepala desa itu pun viral di media sosial.

Dalam video yang beredar terlihat bocah laki-laki tanpa memakai sandal berada di tengah-tengah para kepala desa yang tergabung dalam Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Pabdesi). Dalam unjuk rasa tersebut, para kepala desa menuntut perpanjangan masa jabatan menjadi sembilan tahun di depan gedung DPR RI, Jakarta.

Bocah laki-laki memakai celana pendek dan kaus itu terlihat memunguti sampah botol bekas air mineral. Ia juga terlihat membawa sebuah karung yang tampak sudah penuh. Bocah itu kemudian memasukan botol-botol bekas air mineral tersebut ke dalam karung.

Aksi bocah laki-laki memungut sampang botol bekas air mineral viral di media sosial dan menyedot perhatian para warganet. Seperti dalam video yang diunggah di Instagram @terang_media.

“Demi masa depan,” tulis keterangan video di Instagram @terang_media yang diunggah, Kamis, 26 Januari 2023.

Warganet yang menyaksikan video bocah mulung sampah botol plastik di tengah aksi demo kepala desa memberikan beragam komentarnya seperti berikut ini:

“Adek kecil jangan lupa wajib belajar 9 tahun ya.. Harus semangat, jangan kalah sama yang tua² itu, minta jabatan 9 tahun,” ujar warganet.

“salut buat Ade nya tetap semangat buat makan hari ini….yang demo tetep semangat buat memperkaya dirii,” tulis warganet.

“gw lebih demen liat yg bawa karung… semangat dek,” timpal yang lain.

“Semangat adek kecil..,” komentar warganet.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here