Bogordaily.net – Cara memperbaiki botol Nano Spray yang macet memang tidak mudah dan sering membuat jengkel dan kesal apa lagi jika tiba-tiba macet saat akan digunakan.
Tapi tak perlu khawatir ada cara simple dan mudah untuk mengidentifikasi apakah Nano Spray kamu benar-benar rusak atau hanya sekedar macet saja.
Mungkin masih banyak yang belum mengetahui hal tersebut. Berikut ini akan diulas dan dijelaskan mengenai problem yangn sering terjadi pada Nano Spray, cara menggunakan dan cara mengatasinya.
Jika Nano Spray kamu tiba-tiba macet atau semprotan tidak lancar. Jangan langsung memvonis rusak. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Cara Memperbaiki Botol Nano Spray
Pertama, periksalah apakah terbentuk gelembung oksigen di dalam tangki Nano Spray. Jika terjadi, goyangkan perlahan sampai gelembungnya hilang.
Kedua, perhatikan kualitas air oksigen yang digunakan, kejernihan, dan lama penyimpanan. Simpan air oksigen di suhu ruang, jauhkan dari sinar matahari, dan hindari terlalu lama membuka air oksigen karena sifat oksigen mudah menguap di udara bebas.
Ketiga, perhatikan lampu indikator Nano Spray. Jika lampunya mati saat tidak menyemprot sebelum 30 detik, itu menkamukan baterai low.
Jika nyala lampu berwarna hijau, itu menkamukan ada sumbatan di lubang depan atau belakang Nano Spray. Kamu bisa membersihkan lubang dengan menggunakan cotton bud yang dibasahi alkohol.
Ke empat, selalu bersihkan lubang depan sesaat setelah semprotan mati dan bersihkan lubang belakang minimal 1 minggu sekali atau di saat Nano Spray macet.
Ke lima, hindari membuka tutup slide secara terus menerus, menutup slide saat alat masih bekerja mengeluarkan partikel nano, dan jangan langsung tutup slide saat air dalam tangki habis di tengah-tengah semprotan sebelum 30 detik.
Jika kamu pengguna Nano Spray baru, gunakan secara bertahap dan beri jeda waktu yang cukup antara setiap pemakaian. Jika masih macet setelah mencoba langkah-langkah tersebut, coba hubungi customer service untuk meminta bantuan atau bawa ke tempat pengecekan dan perbaikan.
Demikian ulasan dan penjelasan mengenai cara memperbaiki Nano Spray yang macet, panduan langkah demi langkah. Selamat mencoba dan ingat jaga dan gunakan dengan baik agar bisa awet lama.***