Friday, 29 March 2024
HomeBeritaJaga Iman, Anggota Polisi di Polresta Bogor Ikut Binrohtal

Jaga Iman, Anggota Polisi di Polresta Bogor Ikut Binrohtal

Bogordaily.net – Puluhan anggota polisi mengikuti pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) di Masjid Dzikrullah , Kamis 26 Januari 2023.

Pada kesempatan itu, Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso mengatakan, Binrohtal yang dilaksanakan setiap seminggu sekali ini untuk menjaga keimanan dan ketaqwaan personil kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Kalau keimanan dan ketaqwaan terjaga, diharapkan dalam menjalankan tugasnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat mampu mengedepankan sisi humanis,” kata Kombes Bismo.

Untuk semakin mempertebal keimanan para anggota, ustad H. Ade Sarmili yang juga merupakan Ketua Dewan Masjid Indonesia Kota Bogor dihadirkan memberikan siraman rohani.

Anggota Polisi di Polresta Bogor Ikut Binrohtal

Dalam kesempatan itu, juga menyempatkan berbagi dengan puluhan anak yatim dari Yayasan As-Saidan Bogor Kota.

Menariknya, Binrohtal tidak hanya digelar di Masjid Dzikrullah , namun hingga ke Polsek Jajaran .

Kegiatan ini juga dilakukan di Polsek Bogor Utara, puluhan anggota mengikuti binrohtal di Mushola Baitul Huda Polsek Bogor Utara.

Binrohtal diisi dengan pengajian yang dipimpin oleh Kanit Samapta Polsek Bogor Utara Iptu Darna.

Hal yang sama juga dilaksanakan di Mushola Polsek Bogor Timur. Anggota polsek melaksanakan Binrohtal, mengaji bersama yang dipimpin oleh Kanit Sabhara Polsek Bogor Timur Iptu Tri Rahmono.

Diberikan sebelumnya, Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso menggagas program “Polisi Penolong” di wilayah hukum Polda Jawa Barat (Polda Jabar).

Salah satu wujud program tersebut adalah patroli perut lapar yang dilakukan Satlantas .

Program ini bertujuan untuk memperkuat pola pikir, pola sikap, pola perilaku para anggota kepolisian lalu lintas.

“Jadilah polisi penolong. Itu akan kita laksanakan dan merupakan atensi dari bapak Kapolri dan Kapolda yang harus kita laksanakan,” terangnya.

Menurutnya, semua unit harus bisa menolong.

“Reserse harus menolong, Lantas harus menolong, Sabhara harus menolong, Intel harus menolong,” imbuhnya.

Menurutnya, anggota kepolisian harus memiliki sifat tulus, responsif, unggul, sinergi, dan terpuji (TRUST), selain itu anggota kepolisian harus mengayomi dan mempunyai sifat anti kritik dari masyarakat.

Dengan demikian, One Day One Care petugas setiap harinya harus menolong masyarakat siapapun itu dalam bentuk apapun.

“Kami berharap bisa menjadi teladan bagi masyarakat, untuk mengurangi perilaku-perilaku negatif para petugas-petugas polisi di Jalan Raya,” Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso. (Ibnu Galansa)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here