Tuesday, 30 April 2024
HomeBeritaKasih Semangat Belajar, Babinsa Beri Motivasi Kepada Siswa di SMK Baranangsiang

Kasih Semangat Belajar, Babinsa Beri Motivasi Kepada Siswa di SMK Baranangsiang

Bogordaily.net Kelurahan Baranangsiang Sertu Asmadi melaksanakan silaturahmi ke salah satu sekolah di Baranangsiang yang berada di Jalan Raya Padjajaran, RT.05/RW.03, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Selasa 10 Januari 2023.

Dalam kedatangan ke sekolah ini untuk memberikan belajar dalam mengikuti pendidikan kejuruan di seperti jurusan tata boga, jurusan desainer jurusan perhotelan serta jurusan perjalanan wisata.

“Memberikan arahan tentang wawasan dan dengan bahasa yang sederhana kepada anak-anak untuk lebih giat belajar agar dapat meraih cita-cita yang di inginkan. Artinya dapat membanggakan kedua orang tua dan berguna bagi Nusa dan Bangsa,” ucap Kelurahan Baranangsiang Sertu Asmadi.

Selain itu, kegiatan ini sebagai sarana pembinaan bagi siswa-siswi , terutama dalam hal semangat mengikuti program kejuruan masing-masing serta penanaman disiplin, etika dan mental kepribadian dalam menghadapi era globalisasi.

“Banyak hal yang saya sampaikan untuk membangkitkan semangat belajar para siswa, dari pengenalan baris berbaris, memimpin teman-temannya, yel-yel dan lain sebagainya,” terangnya.

Sertu Asmadi juga berikan edukasi juga tentang bagaimana caranya anak-anak lebih giat belajar dan menjauhi segala bentuk pelanggaran dan kenakalan remaja.

“Hal itu kita berikan kepada para siswa demi kebaikan mereka semua, ini suatu bentuk kepedulian kita,” kata Sertu Asmadi.

Selain itu, para siswa juga diberikan edukasi terkait produk dalam negeri, yang mana anak-anak sekolah nantinya didorong lebih untuk mencintai suatu produk dan membelinya, khususnya produk lokal.

Kemudian, para siswa juga diberikan edukasi soal bahaya penyalahgunaan narkotika. Hal itu tentunya demi masa depan yang baik untuk para siswanya.

“Ini suatu bentuk kepedulian kepada para generasi muda, karena mereka nantinya akan terjun langsung di lingkungan masyarakat dan memberikan manfaat soal ilmunya yang sudah mereka tempuh di sekolah masing-masing,” tutupnya. (Ibnu Galansa)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here