Thursday, 25 April 2024
HomeKabupaten BogorPembangunan Sky Bridge Bojonggede Tahap I Diperkirakan Rampung Februari 2023

Pembangunan Sky Bridge Bojonggede Tahap I Diperkirakan Rampung Februari 2023

Bogordaily.net–  Pembangunan Sky Bridge tahap 1 untuk mengurai kemacetan serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi di kawasan Kecamatan Bojonggede, diperkirakan rampung pada Februari akhir 2023 ini.

“Pencapaian kerjanya itu sudah 95 persen. Nanti di bulan Februari akhir sampai 100 persen untuk 70 persen,” ujar Kepala Dinas Perhubungan , Agus Ridho, Selasa 31 Januari 2023.

Maksud 70 persen itu, kata dia, pembangunan ini nantinya akan dilanjutkan kembali setelah bulan April untuk memenuhi persentase 30 persen yang anggarannya berasal dari pusat.

“Jadi kenapa 70 persen karena pembangunan ini untuk 2023 ini. Nanti dilanjutkan lagi 30 persennya itu setelah bulan April ya,” jelas Agus Ridho.

Ia menyebut, peresmian dilakukan untuk bisa meningkatkan sektor perekonomian ini akan di launching di Bulan Oktober 2023 mendatang.

“Rencana Oktober launching,” kata Agus.

Berdasarkan pantauan Bogordaily.net tampak para pekerja bangunan tengah sibuk menyelesaikan pembangunan . Kemudian, terlihat eskalator dengan anak tangganya yang sudah terpasang untuk nanti digunakan sebagai naik turunnya masyarakat dengan cepat.

Ketika menyusuri ke atas bangunan sky bridge, tampak juga pemandangan langit dan perkotaan Bojonggede yang cukup mengesankan ditambah dengan lintasan kereta api .

Diberitakan sebelumnya bahwa sky bridge ini dibangun untuk mengintegrasikan antara terminal dengan yang dinilai semakin padat. Oleh karena itu, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas di area sekitar.

Terpisah, salah satu warga Bojonggede yang juga merupakan pengguna Kereta Rel Listrik (KRL), Zaenal (39) menilai pembangunan sky bridge tersebut bagus untuk mengurangi kemacetan yang terjadi hampir setiap jam di jalan raya tersebut.

“Menurut saya ini bagus, lihat saja kondisinya hampir setiap hari kalau lewat sini macet. Jadi pembangunan jembatan layang bagus dan tepat,” ujar Zaenal.(Mutia Dheza Cantika)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here