Bogordaily.net – Ibu Eny dan sang anak Tiko saat ini sedang ramai menjadi bahan perbincangan publik gegara rumah mewahnya yang ia tempati bersama sang anak terbengkalai belasan tahun tanpa air dan listrik. Diketahui ibu Eny depresi karena ditinggal oleh mantan suaminya bernama Herman Moedji Susanto.
Ibu Eny dulunya adalah istri dari Herman Moedji Susanto. Keduanya bertemu dan menjalin cinta lokasi saat bekerja di kantor yang sama.
Herman Moedji Susanto adalah seorang pegawai kantoran yang terkenal kaya raya. Begitupun dengan Ibu Eny yang juga berprofesi sebagai pegawai kantoran dan rekan kerja dari Herman Moedji Susanto.
Keduanya memutuskan menikah dan dikaruniai satu orang anak laki-laki bernama Tiko. Keluarga Ibu Eny dan suami awalnya sangat harmonis dan bahagia dilengkapi dengan keadaan ekonomi yang mapan.
Rumah mewahnya tersebut bahkan bernilai miliaran rupiah. Namun kebahagiaan tersebut sirna ketika suami Ibu Eny memutuskan untuk menceraikannya. Bahkan beredar kabar kalau selama ini Ibu Eny ternyata menjadi istri kedua dari Herman Moedji Susanto.
Diketahui kampung halaman Herman Moedji Susanto berada di Madiun. Menurut keterangan Tiko, saat bercerai dari ibunya, sang ayah diperkirakan berusia sekitar 80 tahunan.
Sebelumnya, berawal dari postingan akun TikTok yang memeperlihatkan rumag mewah di bilangan Jakarta Timur yang sudah terbengkalai dan ditumbuhin tanaman liar.
Lalu, Youtuber dengan akun Bang Brew TV menyambangi rumah itu untuk melakukan penelusuran.
Melalui unggahan aku YouTube Bang Brew TV, terlihat rumah tersebut sudah dipenuhi dengan pohon yang rindang. Sementara itu juga tidak ada lagi lampu yang menerangi rumah tersebut.
Ternyata, ada yang mengejutkan setelah dilakukan penelusuran. Rumah mewah tersebut masih dihuni oleh seorang wanita. Diketahui wanita tersebut bernama Ibu Eny yang mengalami depresi atau gangguan jiwa.
Hal ini diketahui setelah Irfan Jayani,  host acara tersebut bertemu dengan Nyong Ale, salah seorang influencer Instagram. Dirinya menjadi pihak yang menviralkan kondisi ibu Eny.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV