Monday, 25 November 2024
HomePolitikTinggal Tunggu Waktu, PKS Beri Sinyal Dukung Anies Nyapres?

Tinggal Tunggu Waktu, PKS Beri Sinyal Dukung Anies Nyapres?

Bogordaily.net–  Dukungan terhadap bakal calon presiden Anies Baswedan terus berdatangan. Capres yang diusung partai Nasdem itu juga mendapat dukungan Partai Demokrat  sebagai bakal calon presiden untuk Koalisi Perubahan. Lalu bagaimana dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), apakah menyusul mendukung secara resmi Anies Baswedan?

Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman mengatakan, deklarasi untuk mantan gubernur DKI Jakarta itu memang tergantung proses di internal masing-masing. Hal itu pula yang saat ini masih dilakukan PKS.

“Kami di PKS Tentu juga terus melakukan proses internal kita, dan pada waktunya kami tentu juga akan menyampaikan deklarasi sebagaimana Nasdem maupun Demokrat,” kata Sohibul di kediaman Anies Baswedan, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, dikutip dari Suara.com, Jumat, 27 Januari 2023.

Meski belum resmi mendukung Anies Baswedan, Sohibul menyiratkan PKS akan mengikuti jejak NasDem dan Demokrat dalam mendukung penuh Anies.

“Mungkin banyak yang bertanya, apa benar PKS ini dukung Pak Anies? Saya katakan, kalau PKS ini tidak dukung Pak Anies maka tidak mungkin saya ada terus-terusan di dalam tim kecil ini,” jelasnya.

Menurut Sohibul, ia merupakan utusan resmi PKS di tim kecil.

“Jadi, kalau saya terlibat di tim kecil ini menunjukkan bahwa memang PKS dukung. Kami masalahnya deklarasi kapan itu adalah proses internal kami. Jadi, kami tuntaskan itu nanti pada waktunya, kami akan mendeklarasikan,” sambungnya.

Sementara itu Tim kecil Koalisi Perubahan berkumpul di kediaman Anies Baswedan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, hari ini. Pertemuan tersebut menghasilkan keputusan terkait pencalonan Anies di Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024.

Partai Demokrat melalui Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebelumnya mengumumkan partainya mendukung Anies sebagai bacapres Pilpres 2024.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here