Saturday, 27 April 2024
HomeOtomotifCiri Gearbox Mobil Matic Rusak yang Perlu Anda Ketahui, No 2 Bikin...

Ciri Gearbox Mobil Matic Rusak yang Perlu Anda Ketahui, No 2 Bikin Was-was

Bogordaily.net – Ciri-ciri mobil matic rusak berikut ini perlu Anda diketahui. atau transmisi merupakan salah satu komponen utama pada mobil matic.

Berfungsi untuk memindahkan dan mengubah tenaga dari motor berputar ke spindel mesin.

Mobil dengan transmisi otomatis sering dipilih karena memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara, terutama di daerah perkotaan yang padat.

Namun, perawatan mobil matic yang lebih sulit dan mahal daripada mobil manual harus dilakukan untuk mencegah kerusakan pada .

Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport 2023 Indonesia: Harga, Fitur & Spesifikasi

4 Ciri Mobil Matic Rusak

Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri kerusakan pada mobil matic yang perlu diketahui:

1. Suara berisik saat perpindahan gigi

Apabila mobil matic mengeluarkan suara yang tidak biasa ketika berpindah dari posisi P ke D atau dari D ke R, maka hal ini bisa menjadi ciri mengalami masalah.

Suara yang timbul beragam dan tidak umum terjadi. Apabila suara tersebut semakin keras, maka transmisi matic sudah rusak dan perlu diperbaiki.

2. Gigi Mobil Tidak Bisa Berpindah

Jika gigi mobil tidak bisa berpindah, hal ini bisa menjadi ciri kerusakan dari mobil matic.

Transmisi otomatis merupakan kabel untuk menggeser lengan selektor pada , dan apabila kabel putus, maka lengan tidak dapat bergerak sehingga gigi tidak dapat berpindah.

3. Perpindahan Gigi Kasar

Apabila perpindahan gigi terasa kasar, hal ini bisa menjadi tanda bahwa mobil matic mengalami kerusakan.

Gejala seperti ini biasanya terjadi pada mobil yang memiliki usia lebih dari 10 tahun, dan dapat disebabkan oleh malasnya pemilik mobil dalam melakukan perawatan, seperti telat mengganti oli transmisi, atau pengemudi yang kasar saat mengemudi.

4. Oli Transmisi bocor

Jika terdapat tetesan oli pada garasi atau terdapat kebocoran pada bagian tengah mobil, hal ini bisa menjadi tanda bahwa gearbox mobil matic mengalami kerusakan.

Kebocoran pada oli transmisi dapat terjadi pada ruang mesin atau bahkan pada tuas transmisi.

Jika Anda menemukan kebocoran oli pada mobil, segera bawa mobil ke bengkel untuk melakukan pemeriksaan dan perbaikan.

Demikian ulasan dan informasi mengenai ciri-ciri kerusakan pada gearbox mobil matic. Dengan mengetahuinya lebih awal Anda dapat segera melakukan tindakan pencegahan atau perbaikan yang tepat dan menghindari kerusakan yang lebih parah pada mobil Anda.***

Copy Editor: Riyaldi

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here