Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorPandemi Mereda, Bank Kota Bogor Buka Penyekat Kaca Resepsionis

Pandemi Mereda, Bank Kota Bogor Buka Penyekat Kaca Resepsionis

Bogordaily.net – Sejak Covid-19 dinyatakan sebagai pandemi global oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada beberapa waktu lalu, instansi di seluruh Indonesia turut mengantisipasi penyebarannya dengan menggunakan perlindungan ekstra seperti pemasangan kaca partisi atau penyekat kaca bening.

Dalam hal ini, Bank Kota Bogor juga melakukan upaya tersebut di bagian resepsionis untuk memungkinkan nasabah dan karyawan bisa tetap saling memandang dan berkomunikasi satu dengan yang lainnya agar tidak terpapar droplet saat berbicara.

Selama kurun waktu dua tahun, akhirnya pemerintah memutuskan untuk menetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Indonesia dicabut secara serentak.

Oleh karenanya, Bank Kota Bogor membuka penyekat kaca atau plexiglass yang terpasang di depan meja resepsionis sehingga para nasabah dan karyawan Bank bisa berkomunikasi dengan efektif untuk melakukan transaksi apapun tanpa harus ada pembatasan.

“Karena 2023 ini juga sudah melonggar Covid-19 nya. kita sudah membuka plexiglass yang bisanya dipakai untuk menjaga jarak agar sesuai standar prosedur supaya, lebih mudah berkomunikasi dan bertransaksi antara nasabah dan teller,” ungkap Public Relation Bank Kota Bogor, Aprilia Purwanti kepada Bogordaily.net.

Selain itu, Aprilia mengatakan bahwa, Bank Kota Bogor juga menambahkan pencahayaan ruangan agar terlihat rapih dan cerah di tahun 2023 ini untuk menambah kenyamanan nasabah

“Untuk pencahayaan juga kita tambahkan agar kelihatan lebih cerah, lebih rapih, dan ada tampilan baru di awal tahun 2023,” kata Aprilia.

Kemudian, ia mengajak agar masyarakat khususnya Kota Bogor memilih Bank Kota Bogor sebagai pilihannya. Sebab kata dia, Bank Kota Bogor dijamin 100 persen milik Pemerintah Kota Bogor dan banyak sekali keuntungan yang akan didapatkan nasabah apabila mempercayakan dananya di Bank Kota Bogor.

“Bagi warga warga Bogor dan sekitarnya, silahkan percayakan kami sebagai pilihan Anda karena Bank Kota Bogor dijamin 100 persen milik pemerintah Kota Bogor. Kita menerima nasabah dari semua kalangan,” terangnya kepada wartawan.

Bank Kota Bogor berkomitmen dalam rangka mendorong pengembangan perekonomian Kota Bogor, serta bergerak maksimal sebagai sumber pendapatan hasil daerah melalui pertumbuhan dan peningkatan nilai perusahaan yang berkesinambungan.

Yuk buruan ke Bank Kota Bogor yang berada di Jalan Re. Martadinata No.45, RT.01/RW.09, Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. (Mutia Dheza Cantika)

Copy Editor: Riyaldi

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here