Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorPanen Raya Perdana Ketahanan Pangan Desa Ciapus, Ajak Ibu-Ibu Pahami Hidroponik, Ternak...

Panen Raya Perdana Ketahanan Pangan Desa Ciapus, Ajak Ibu-Ibu Pahami Hidroponik, Ternak Lele dan Domba

Bogordaily.net – Panen perdana Ketahanan Pangan Desa Ciapus, Kabupaten Bogor berlangsung di kawasan pertanian hidroponik pada Selasa, 28 Februari 2023.

Panen perdana itu diikuti para peserta dari sejumlah ibu-ibu dan para kader.

Seremonial panen perdana ketahanan pangan itu juga diisi dengan berbagai informasi dan pemaparan mengenai pertanian hidroponik. Bukan hanya soal Hidroponik juga dijelaskan mengenai ternak lele dan domba.

Panen Perdana Ketahanan Pangan Desa Ciapus Top

Hadir dalam panen perdana di Desa Ciapus, Kabupaten Bogor itu antara lain, Kepala Desa Ciapus, Pendi Bin Asim, SE, Camat Ciomas, Drs. Chairuka Judhyanto Nugroho, M.Si.
6.

Baca Juga: Desa Ciapus Gelar Pemilihan RW Serentak, RW 11 Diikuti 2 Calon Incumbent

Baca Juga: Siswa SD Diajari Cara Bercocok Tanam dengan Hidroponik

Juga jajaran dari Koramil, BPD, LPM, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas Desa Ciapus tersebut.

Meski acaranya panen raya tapi kegiatan ini juga diisi dengan berbagai materi kesehatan dengan menghadirkan sejumlah narasumber.

Di antaranya yakni, Nur Wahyuni dari BKKBN koordinator KB yang menjelaskan mengenai materi DASHAT (dapur sehat atasi stunting).

Ada juga Najma yang memaparkan materi UKBM4, dan Ibu Fadilla dengan menyampaikan materi, pemantauan dan pertumbuhan anak.

Sejumlah ibu-ibu nampak asyik menyimak dan mengikuti seremonial panen raya perdana tersebut dan pemaparan materi dari para narasumber itu.

Baca Juga: Kampung Bebon Jaya Panen Raya Perdana

Pasca acara seremonial dan materi yang disampaikan tersebut.

Peserta yang didominasi ibu-ibu itu juga berkeliling kebun hidroponik yang tertata dengan bagus.

Panen Perdana Ketahanan Pangan Desa Ciapus Top

Tanaman yang ada di kebun itu pun terlihat subur dan hijau. Silih berganti mereka memperhatikan perkembangan tanaman yang ditanam di kebun hidroponik itu.

Melihat kebun Hidroponik itu memang cukup mengasyikkan. Apalagi, kondisi tanaman yang ada sangat subur. Para ibu-ibu itu diajari dan diajak untuk memahami hidroponik, ternak lele dan domba.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here