Monday, 25 November 2024
HomeHiburanArtis yang Lahir Tanggal 5 Maret Siapa Saja? Simak di Sini

Artis yang Lahir Tanggal 5 Maret Siapa Saja? Simak di Sini

Bogordaily.net – Artis yang lahir pada tanggal 5 Maret siapa saja? Indonesia telah melahirkan beberapa aktor terkenal dan berbakat. Setidaknya ada empat aktor legendaris yang juga lahir pada tanggal ini.

Mereka adalah Benyamin Suaeb, Deddy Mizwar, Basuki dan Reza Rahadian. Dalam artikel ini, kita akan mengenal lebih dekat tentang ketiga aktor hebat ini.

Baca Juga: Peristiwa 5 Maret Paling Bersejarah di Dunia

Artis yang Lahir Tanggal 5 Maret

Benyamin Suaeb

Benyamin Suaeb yang merupakan seniman multitalenta dengan kesuksesan dalam bidang musik, seni peran, dan komedi. Benyamin Suaeb lahir di Jakarta pada tanggal 5 Maret 1939.

Ia dikenal sebagai sosok yang mencintai budaya Betawi dan meninggalkan warisan karya seni yang tak terlupakan.

Namanya tak pernah mati di dunia film tanah air. Aktingnya dalam film si Doel Anak Sekolahan garapan Rano Karno adalah film terakhir sebelum akhirnya sang legenda betawi ini meninggal dunia.

Deddy Mizwar

Deddy Mizwar bukan saja aktor, tapi juga sutradara, dan kini aktif dalam dunia politik.

Ia pernah meraih berbagai penghargaan atas karya seninya, seperti di film Arie Hanggara dan Naga Bonar. Deddy Mizwar juga mendirikan rumah produksi dan telah memproduksi banyak serial dan film yang sukses.

Karirnya di dunia politik juga cukup moncer. Dia pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat, meski aktif di dunia politik. Aktifitasnya didunia film tak pernah ditinggalkan. Ia lahir pada tanggal 5 Maret 1955.

Dia selalu aktif mengeluarkan karya-karya terbarunya hampir setiap tahun. Misalnya, sinetron-sinetron religi yang selalu hadir di bulan Ramadhan.

Basuki

Dia bukan saja aktor tapi juga pelawak yang terkenal di Indonesia. salah satu perannya yang paling melekat sekaligus film terakhirnya dalam sebagai Mas Karyo dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

Ia telah membintangi sudah beberapa sinetron dan iklan sebelum meninggal pada tahun 2007. Dia lahir pada tanggal 5 Maret 1956.

Reza Rahadian

Namanya harus di dunia perfilman tanah air. Siapa yang tak kenal Reza saat ini. Dia merupakan artis berbakat yang total setiap memerankan karakter.

Misalnya saja dia menjadi Habibie. Gestur dan logat bicaranya bisa sama persis alias identik dengan cara habibie berbicara.

Sudah banyak judul film yang dibintangi, termasuk pernah memerankan karakter legenda Betawi, Benyamin Suaeb

Empat aktor ini tak hanya sukses dalam karirnya, namun juga meninggalkan jejak berharga dalam industri perfilman dan seni Indonesia. Reza Rahadian Lahir pada 5 Maret 87.

Demikian ulasan dan informasi mengenai empat artis yang lahir pada tanggal 5 Maret.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here