Friday, 26 April 2024
HomeOtomotifReview Moge Menteri Keuangan Sri Mulyani, Honda Rebel CMX500

Review Moge Menteri Keuangan Sri Mulyani, Honda Rebel CMX500

Bogordaily.net – Review Motor Gede () milik Sri Mulyani, Honda Rebel CMX500 yang gagah dan macho.

Mungkin ada yang belum tahu, meski wanita Sri Mulyani punya koleksi   merk Honda. itu yakni, Honda Rebel CMX500.

itu tertulis dalam LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) periode 2021.

Review Honda Rebel CMX500 Milik Sri Mulyani

Berikut ini penjelasan lengkap tentang harga dan spesifikasi motor gede milik Sri Mulyani tersebut.

Sebelumnya disebutkan dalam laporan LHKPN bahwa harta kekayaan Sri Mulyani Rp 58 miliar.

Dalam laporan tersebut juga tertulis bahwa Sri Mulyani juga memiliki satu unit merek Honda Rebel CMX500 2019 yang dibeli dari hasil sendiri.

Bicara mengenai Honda Rebel CMX500, disebutkan bahwa moge Sri Mulyani yang bermerek Honda Rebel CMX500 merupakan moge terlaris Honda.

Pada awal perilisannya tahun 2017 hingga sekarang, Rebel CMX500 tetap menjadi idola dikalangan pecinta moge. Bahkan penjualannya telah menyentuh 60-70% di segmen moge.

Baca Juga: Eko Darmanto Bc Akun Instagram Kepala Bea Cukai Yogyakarta yang Viral Pamer Moge Diserbu Netizen

Lantas berapa harga dan spesifikasi Rebel CMX500 milik itu?

Spesifikasi Rebel CMX500

Thomas Wijaya sebagai Direktur Pemasaran PT AHM (Astra Honda Motor) menyebutkan bahwa Honda Rebel ini merupakan moge paling laris di Indonesia. Bahkan sampai saat ini posisinya pun belum tergantikan.

Pada tahun 2022, Rebel CMX500 muncul kembali dengan tampilan baru dengan warna baru serta penambahan sejumlah fitur canggih.

Pada Rebel versi terbaru ini menawarkan pilihan warna terbaru yairu Matte Jeamd Blue dan Graphite Black. Kedua warna tersebut menambah pilihan warna yang sebelumnya sudah ada, yaitu Matte Axis Grey Metallic.

Untuk mesin Honda Rebel, moge ini dibekali mesin parallel twin dengan kapasitas 471,03cc DOHC. Selain itu, moge ini juga sudah dilengkapi pendingin cairan.

Untuk performanya, mesin Honda Rebel ini mampu memuntahkan tenaga 45 HP pada 8.500 rpm seeta torsi puncak hingga 43,6 Nm pada 5.500 rpm. Adapun mesin tersebut kolaborasi dengan gearbox 6 kecepatan.

Untuk bahan bakarnya, motor gede ini mampu mengonsumsi sebesar 27 Km/L dengan didukung teknologi PGM-FI.

Harga Rebel CMX500

Bagi yang penasaran dengan harganya, dalam LHKPN tahun 2021, moge Honda Rebel CMX500 milik Sri Mulyani ini memiliki harga Rebel CMX500 Rp 145.000.000. Sementara dalam website resmi Honda Big Bike, moge ini memiliki harga Rp 199.838.000.

Demikian ulasan mengenai review moge Sri Mulyani Honda Rebel CMX500 yang gagah dan macho. Mau beli?.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here