Tuesday, 26 November 2024
HomeNasionalPeduli Cianjur,  RS Islam Bogor Bangun 16 Mushala dan Huntara di Lokasi...

Peduli Cianjur,  RS Islam Bogor Bangun 16 Mushala dan Huntara di Lokasi Gempa Cianjur

Bogordaily.net–  RS Islam Bogor membangun musala dan huntara di lokasi gempa Cianjur. Hal ini dilakukan sebagai bentuk wujud kepedulian terhadap para korban gempa yang terjadi 21 November 2022 lalu.

Bencana gempa Cianjur masih meninggalkan duka yg dalam. Lebih dari 600 orang wafat dan ribuan rumah serta rumah ibadah hancur. Sampai saat ini masyarakat masih banyak hidup di tenda pengungsian. Diterpa hujan dan panas. Sementara Ramadan kian mendekat.

Rumah Sakit Islam (RS) Islam Bogor berupaya mengembalikan senyum warga di lokasi gempa dengan membangun rumah ibadah, pembagian sembako dan pemeriksaan kesehatan.

RS Islam Bogor Bangun Mushala dan Huntara di Lokasi Gempa Cianjur

Ketua Yayasan RS Islam Bogor, Dr. Dwi Sudharto menyampaikan bahwa untuk merealisasikan rencana tersebut RS Islam Bogor menggalang bantuan dari para muhsinin, BUMN serta menggandeng Dewan Dakwah (DDII) Jabar untuk pelaksanaan di lapangan.

Baca Juga: RS Islam Bogor dan DDII Bangun Mushala di Lokasi Gempa Cianjur, Yuk Ikut Bantu

Peresmian pemanfaatan mushala dilaksanakan di Kampung Karamat, Desa  Sukamulya, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Sabtu 18 Maret 2023 yang dihadiri lebih dari 350 orang

Tampak hadir antara lain perwakilan Pemkab Cianjur, Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Jabar dan Cianjur,  alim ulama, yayasan dan Direksi RS Islam Bogor, MUI Cianjur, Kelurahan Cugenang, donatur dan masyarakat setempat.

RS Islam Bogor Bangun Mushala dan Huntara di Lokasi Gempa Cianjur

Peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti 16 mushala dan hunian sementara atau huntara da’i oleh donatur, ketua Yayasan RS Islam Bogor dan DDII.

Ketua DDII Jabar Ustaz M. Roinul Balad menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.

RS Islam Bogor Bangun Mushala dan Huntara di Lokasi Gempa Cianjur

“DDII Jabar telah hadir di lokasi gempa sejak hari pertama. DDII akan menempatkan da’i di seluruh lokasi mushala yang dibangun,” ujar M. Roinul Balad.

Sementara Diah Yulinar Suraditeja, perwakilan dari donatur menyampaikan rasa bahagia mendapat kesempatan untuk berbagi dan berharap masyarakat dapat memakmurkan mushala yang dibangun.

“Di samping peresmian16 mushala dan huntara Da’i, pada acara peresmian dibagikan juga sekitar 620 paket sembako, 420 Al-Qur’an dan mukena yang berasal dari YBM PLN dan donatur,” pungkas Dwi.***

Copy Editor: Riyaldi

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here