Monday, 1 July 2024
HomeKota BogorHIMA BKPI UIKA Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim

HIMA BKPI UIKA Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Bogordaily.net – Saling berbagi di bulan suci, Bogor menggelar santunan dan buka puasa bersama anak yatim.

Himpunan Mahasiswa Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam () Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Ibn Khaldun () Bogor memberikan santunan anak yatim serta buka puasa bersama di Panti Asuhan Darush Sholihin, Salabenda, Kabupaten Bogor.

Kegiatan yang bertemakan “Satu Hati Saling Berbagi Meraih Berkah Kemuliaan di Bulan Ramadhan”.

Pada kesempatan itu ketua pelaksana Adinda Fatiha mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan sumbangan dan berkontribusi dalam kegiatan ini.

“Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh pihak-pihak yang terkait dan mau berpartisipasi dalam kegiatan yang kami laksanakan,” katanya, Selasa 18 April 2023.

Ketua Tio Putra Gustian mengucapkan terima kasih kepada prodi dan pembina dan seluruh dosen BKPI yang telah memberi dukungan dalam kegiatan ini.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Ketua Yayasan Panti Asuhan Darush Sholihin telah menerima kami dan juga terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berdonasi dan berkontribusi dalam kegiatan ini,” ucapnya.

Sementara itu pengisi materi dilanjutkan oleh Ketua Prodi , Rusdi Kasman.

Dia menceritakan sebuah kisah Rasulullah Shallallahu Alaihi Wassalam, Imam syafi'i, Uwais Al Qalni dan banyak para ulama yang sejak kecil sudah yatim.

“Maka dari itu jangan merasa berbeda, atau tersisih, tetap semangat, sebab semuanya sama punya potensi untuk sukses,” paparnya.

Sebagai seorang muslim kalian telah dilahirkan dengan potensi dan kekuatan luar biasa.

Janganlah sampai dunia yang fana ini membuat kalian lupa dengan potensi yang kalian punya.

“Sesungguhnya Allah tidak merubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri…” (QS. 13 : 11),” ucapnya mengutip surat QS.13: 11. (Ibnu Galansa) 

Copy Editor: Riyaldi

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here