Bogordaily.net– Profil Yana Mulyana turut menyedot perhatian usai sang wali kota Bandung itu ditangkap KPK. Berikut ini ulasan tentang sepak terjang dan profil Yana Mulyana yang baru saja terjaring OTT KPK.
Yana Mulyana atau disapa Kang Yana lahir pada 17 Februari 1965. Ia menjabat sebagai Wali Kota Bandung pada sisa masa jabatan 2018–2023.
Yana menggantikan Oded Muhammad Danial yang meninggal dunia pada 10 Desember 2021 lalu.
Yana lalu dilantik menjadi Wali Kota Bandung definitif untuk melanjutkan sisa masa jabatan periode 2018-2023. Pelantikan digelar pada 18 April 2022 lalu oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Baca Juga: Wali Kota Bandung Yana Mulyana Ditangkap KPK
Sebelumnya ia terpilih sebagai Wakil Wali Kota Bandung dalam Pilwalkot tahun 2018 mendampingi Oded Muhammad Danial. Yana terjun ke dunia politik melalui Partai Gerindra.
Melansir situs resmi Pemkot Bandung, sebelum menjadi Wakil Wali Kota Bandung, Yana dikenal sebagai pengusaha. Ia memiliki bisnis properti dan beberapa lini usaha lain. Â Tak hanya itu, ia juga dikenal sebagai pendiri radio Rase FM.
Tak hanya di Rase FM, Yana juga berkecimpung sejumlah organisasi seperti Ketua PSSI Kota Bandung dan REI (Real Estate Indonesia) Jawa Barat.
Sebelumnya diberitakan Wali Kota Bandung Yana Mulyana ditangkap KPK. Ia terjaring dalam operasi tangkap tangan atau OTT lantaran diduga terseret kasus suap. Kasus yang menjerat Yana Mulyana diduga berkaitan dengan program Bandung Smart City.
Dalam program Bandung Smart City, wali kota Bandung Yana Mulyana diduga menerima suap atas pengadaan CCTV dan jasa penyedia jaringan internet.
Selain Yana, ada 9 orang lainnya yang terjaring dalam OTT KPK. Termasuk sejumlah pejabat Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung. KPK juga mengamankan barang bukti sejumlah uang saat OTT dalam pecahan rupiah.***