Sunday, 24 November 2024
HomeOtomotifReview Honda Super Cub 125cc 2023: Spesifikasi dan Harganya

Review Honda Super Cub 125cc 2023: Spesifikasi dan Harganya

Bogordaily.netReview Honda Super Cub 125cc 2023. Sepeda motor yang sangat nyentrik ini menarik untuk diulas.

Belakangan motor ini kembali jadi perbincangan penikmat otomotif tanah air.

Selain memiliki tampilan yang lebih menarik, motor ini juga hadir dengan berbagai fitur canggih yang membuatnya lebih nyaman digunakan.

Review Honda Super Cub 125cc 2023

Mesinnya yang lincah mampu memenuhi kebutuhan konsumen, sehingga tak heran motor ini berhasil menarik minat banyak masyarakat di Jepang.

Tak hanya itu, motor terbaru ini juga hadir dengan beberapa warna baru yang sangat keren dan memberikan kesan klasik yang tetap dipertahankan.

Tentu saja, spesifikasi lengkapnya juga tak kalah menarik untuk dibahas.

Spesifikasi Mesin Honda Super Cub 125cc 2023

Dimensinya yang mungil dengan ketinggian tempat duduk hanya sekitar 780 mm saja menjadikannya nyaman digunakan.

Selain itu, motor ini juga memiliki bobot yang ringan dengan berbagai fitur kenyamanan dan keamanan.

Seperti jok pembonceng pijakan kaki sesuai standar dan desain kotak udara yang terlihat baru agar sesuai dengan mesin baru.

Baca Juga: Download Ragnarok Origin yang Ada “Pevita Pearce’ nya!

Untuk performa, Honda Super Cub 125cc 2023 menggunakan mesin berkapasitas 124 cc tipe SOHC, 2 katup, 4 tak, dan berpendingin udara.

Tenaga maksimalnya mampu mencapai 9.79 PS pada 7.500 rpm dan torsinya 10.4 pada 6.250 rpm.

Dengan pengaturan ECU, asupan bahan bakar, dan knalpot yang telah lolos EURO5, mesin menjadi lebih efisien dan irit bahan bakar.

Suspensi dan Body Honda Super Cub 125cc 2023

Sasis motor ini menggunakan mono-backbone steel dengan suspensi depan teleskopik dan belakang ganda.

Untuk pengeremannya menggunakan rem cakram di depan dan tromol di belakang.

Velgnya berukuran 17 inci dengan ban 70/90-80-90.

Tak hanya itu, motor ini juga membawa banyak fitur seperti penerangan full LED, panel instrumen semi digital, Smart Key System, dan ABS single channel.

Honda Super Cub 125cc 2023 juga menghadirkan tiga warna baru yang pastinya lebih keren, yaitu Pearl Cadet Gray, Matte Axis Gray Metallic, dan Pearl Nebula Red.

Harga Honda Super Cub 125cc 2023

Harga motor ini sendiri adalah 440.000 Yen atau sekitar Rp 50 jutaan rupiah.

Sekian pembahasan mengenai review Honda Super Cub 125cc 2023 yang sangat menarik dan unik ini. Tertarik membeli?***

Copy Editor: Riyaldi

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here