Monday, 25 November 2024
HomeNasionalKlasemen Akhir Grup A SEA Games 2023: Timnas Indonesia Juara Grup

Klasemen Akhir Grup A SEA Games 2023: Timnas Indonesia Juara Grup

Bogordaily.net–  Klasemen Akhir Grup A SEA Games 2023, Timnas Indonesia sukses menjadi juara grup. Klasemen akhir grup A cabang olahraga sepakbola putra SEA Games 2023  ini menempatkan Indonesa pada posisi pertama.

Grup A SEA Games 2023 telah menyelesaikan pertandingan terakhirnya. Terdapat dia pertandingan yakni Filipina vs Myanmar dan Kamboja vs Indonesia.

Timnas Indonesia kini dipastikan lolos ke babak semifinal. Namun pada laga terakhir, Indonesia butuh hasil minimal imbang untuk mengunci status juara grup. Berikut klasemen akhir grup A.

Dalam grup A SEA Games 2023, pertandingan terakhir Indonesia berhadapan dengan tuan rumah Kamboja.

Di sisi lain Kamboja tampil habis-habisan dalam laga ini, sebab mereka butuh kemenangan besar untuk bisa lolos ke semifinal.

Kamboja cukup merepotkan. Namun skuat Garuda mampu mengalahkan tuan rumah dengan skor 2-1 berkat gol Titan Agung dan Beckham Putra. Demikian dilansir Bola.net

Sementara itu di pertandingan sebelumnya, Myanmar menang atas Filipina. Dalam duel di RSN Stadium, Myanmar mampu menang dengan skor tipis 1-0. Kemenangan tersebut membuat Myanmar mengoleksi sembilan poin dari empat laga. Tuan rumah Kamboja harus tersingkir di fase grup dan mengubur mimpi tampil di semifinal.

Hal iIni setelah pada laga Grup A lainnya yang dimainkan bersamaan malam ini, Myanmar mengalahkan Filipina. Thet Hein Soe mencantumkan namanya di papan skor pada menit ke-55 yang bertahan hingga laga habis.

Timnas Indonesia U-22, yang masih menunggu lawan, akan melakoni laga semifinal pada 13 Mei nanti di Olympic Stadium. Kick-off dijadwalkan pada pukul 16.00 WIB.

Berikut klasemen akhir Grup A SEA Games 2023:

Klasemen Akhir Grup A SEA Games 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here