Bogordaily.net – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Agus Salim menyebut, akan melanjutkan aspirasi demostran serikat kerja buruh yang melakukan unjuk rasa di depan Gedung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.
“Tugas kami di DPRD adalah melanjutkan apa yang menjadi rekomendasi teman- teman di kabupaten Bogor khususnya dari buruh,” kata Agus Salim, Senin 8 Mei 2023.
Baca Juga: Jadwal PPDB SD, SMP Kota Bogor 2023, Cek!
Menurutnya, DPRD sebagai wakil rakyat akan meneruskan perjuangan masyarakat yang melakukan demonstrasi hari ini.
Agus juga menegaskan bahwa, pihaknya mendukung perjuangan puluhan serikat buruh.
“Kami support. Termasuk juga semuanya mengenai hari ini perihal aspirasi yang sedang diperjuangkan,” ujar Agus Salim yang kini duduk sebagai wakil ketua DPRD Kabupaten Bogor ini.
Bahkan, kata Agus, aspirasi yang dilayangkan oleh para buruh atau masyarakat selalu diperjuangkan olehnya ke tingkat Provinsi atau Nasional sebagai upaya pemecahan masalah.
“Dari dulu rekomendasi-rekomendasi itu kami lanjutkan dan kami coba supaya sampai ke atas,” cetus dia.
Diberitakan sebelumnya, puluhan serikat kerja buruh menggeruduk Gedung Pemkab Bogor dengan membawa spanduk demo.
“Cabut UU No.6 tahun 2023 dan pemenaker No. 5 tahun 2023 dari Persatuan pekerja muslim Indonesia. Laksanakan notulen LKS tripartit Kabupaten Bogor tanggal 16 maret 2023 tingkatkan dan hidupkan kembali komunikasi buruh dengan forkompimda Kabupaten Bogor,” tulis spanduk yang dibawa oleh massa.
Sementara, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menyatakan, sedikitnya ada 250 personel yang melakukan penjagaan dalam aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh serikat buruh.
“250 personel sudah disiapkan di Pemda Cibinong,” jelas Iman.***
Mutia Dheza Cantika