Friday, 19 April 2024
HomeKulinerMenikmati Laksa Pak Inin Cihideung yang Legendaris

Menikmati Laksa Pak Inin Cihideung yang Legendaris

Bogordaily.net–  termasuk salah satu kuliner legendaris di Bogor. Laksa ini sudah ada sejak 1970-an.

Laksa termasuk salah satu hidangan khas dan favorit di Bogor. Makanan berkuah ini terdiri dari ketupat, bihun, tahu, telur rebus, toge, daun kemangi.

Laksa Bogor menggunakan banyak rempah-rempah sehingga cita rasanya khas. Dengan guyuran kuah kuning dan rempah-rempah yang khas membuat makanan ini banyak digemari.

Nah, salah satu laksa legendaris di Bogor adalah . Tempat yang selalu ramai ini menjadi favorit wisatawan daerah maupun luar daerah.

Sebagaimana video yang diunggah oleh Johnny Pinot di akun Instagram @pinotjohnny, Jumat, 2 Juni 2023.

Baca Juga: Roti Konde Kanung, Makanan Legendaris Sejak 1974 di Bogor

@laksa_cihideung sudah ada sejak tahun 1970 an. Dulu harganya masih seratusan rupiah perporsinya (sekarang 15 K),” tulis Johnny Pinot di akun Instagram @pinotjohnny, Jumat, 2 Juni 2023.

Meski sudah berganti generasi dan dikelola Didin sang anak, untuk memasak laksa ini masih masih konsisten menggunakan kayu bakar.

“Lokasi warung makannya berada di Pamoyanan, Palasari, Cihideung. Kalau kamu datang dari arah Stasiun Batutulis, nanti adanya di sebelah kanan, 1 kilometer setelah Hotel Green Forest Bogor,” jelasnya.

Nah, bagi kamu yang berada di Bogor atau sedang berkunjung bisa mencicipi laksa khas Bogor yang legendaris.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here