Bogordaily.net –Â Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan terus mensuplai kebutuhan air bersih bagi warga yang terdampak kekeringan, khususnya di wilayah Bogor bagian barat.
Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengatakan, pihaknya sudah memerintahkan BPBD untuk mencukupi kebutuhan air bersih warga yang wilayahnya mengalami kekeringan dan krisis air bersih.
“Untuk wilayah Bogor Barat sudah kita kemarin perintahkan BPBD untuk bagaimana mencukupi kebutuhan air bersih di lima desa kalau tidak salah,” kata Iwan Setiawan kepada wartawan, Selasa, 13 Juni 2023.
Baca juga : DPRD Kota Bogor Sahkan Perda Pemajuan Kebudayaan Sunda
Ia mengatakan, pihaknya akan terus berkordinasi dengan BPBD untuk dapat mensuplai kebutuhan air bersih masyarakat.
“Terus kita suplai, saya juga perintahkan PDAM mendistribusikan melalui BPBD kecukupan air bersih untuk kebutuhan dasar dulu,” jelasnya.
Baca juga : Indonesia Akan Dilanda Musim Kemarau Lebih Dahsyat Dibanding Periode Sebelumnya? Ini Penjelasan BMKG
Sebelumnya diketahui, berdasarkan data BPBD Kabupaten Bogor, sejauh ini wilayah yang mengalami krisis air bersih ini ada di desa-desa di dua kecamatan yakni, Kecamatan Jasinga dan Nanggung.
Sejak awal Juni 2023, BPBD telah menyalurkan pasokan air bersih ini ke Desa Pangradin, Desa Pamagersari, Desa Pangaur, Tegalwangi, Sipak, Neglasari, Curug di wilayah Kecamatan Jasinga dan Desa Kalongliud di wilayah Kecamatan Nanggung. (Albin Pandita)