Friday, 18 April 2025
HomeKabupaten BogorMajukan Sektor Ekonomi, Kabupaten Bogor Menuju Daerah Ramah Investor

Majukan Sektor Ekonomi, Kabupaten Bogor Menuju Daerah Ramah Investor

Bogordaily.net–  Plt Bupati Bogor menyebut kini menuju daerah yang ramah terhadap investor untuk memajukan sektor ekonomi.

“Kita memberikan kemudahan kepada para investor, jangan pernah mempersulit,” kata , Selasa, 4 Juli 2023.

Menurut Iwan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor selalu berupaya membuat iklim investasi di daerahnya kondusif. Hal ini sebagai bentuk memberikan kepastian dan memberikan rasa nyaman kepada para pengusaha. Sehingga menjadi daerah ramah investor.

Ia mengatakan, juga terus berupaya memenuhi kebutuhan infrastruktur yang dapat menunjang aksesibilitas perekonomian. Seperti infrastruktur jalan dan lain sebagainya.

“Pemerintah itu intinya ingin memberikan kepastian kepada para pengusaha, agar dapat berinvestasi dengan aman dan nyaman. Dengan menciptakan iklim yang kondusif. Apapun kekurangannya insyaallah akan kita fasilitasi,” jelasnya.

Iwan juga memastikan bahwa merupakan tempat aman untuk berinvestasi. Kemudian, kelebihan lainnya yaitu Bogor merupakan daerah penyangga ibu kota.

“Sebagai daerah bufferzone-nya ibu kota, pastinya punya kelebihan dari aksesibilitas, sumber daya manusia, dan aspek lainnya yang lebih mendukung. Dari pada wilayah yang jauh dari ibu kota,” ujar Iwan.

Ia menambahkan Pemerintah bahkan telah menggelar forum investasi dengan tema “Harmonisasi Investasi Sektor Pariwisata”. Hal ini untuk menyamakan persepsi mengenai investasi.

“Harmonisasi dari perangkat daerah terkait sangatlah penting untuk menciptakan kondusivitas berinvestasi di ,” ungkapnya.(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here