Bogordaily.net – Memperingati Hari Lingkungan Hidup Tahun 2023, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan Plasticpay menempatkan Reverse Vending Machine (RVM) di Alun – alun Kota Bogor sebagai upaya kepedulian mengurangi sampah plastik di Indonesia, khususnya Kota Bogor.
RCEO Regional Office V Jakarta 2 Bank Syariah Indonesia (BSI), Firman Jatnika mengapresiasi atas dukungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor sehingga BSI dapat menghadirkan VRM untuk masyarakat Kota Bogor.
Baca Juga: Terima Aduan PPDB, Bima Arya Terjun Langsung Cek Verifikasi Data
“Kami ucapakan terimakasih atas support dari Pemerintah Kota Bogor sehingga Bank Syariah Indonesia bisa menjadi Bank Syariah terbesar di Indonesia. Hari ini kami persembahkan RVM atau mesin pembuangan botol plastik,” kata Firman Jatnika dalam sambutan, Jumat 7 Juli 2023.
Sebagai salah satu bentuk kepedulian BSI terhadap lingkungan hidup, Ia berharap kesadaran terhadap hidup menjadi lebih baik.
Sekaligus memberikan satu perspektif baru bahwa syariah bukan soal halal dan haram terkait dengan transaksi keuangan.
“Tapi kepedulian kita terhadap lingkungan hidup yang lebih baik. Semoga warga kota Bogor dapat memanfaatkan Reverse Vending Machine (RVM) ini untuk bisa menukar sampah botol di mesin ini. Dan untuk hasil dari daur ulang ini adalah pernak-pernik. Semoga ini bisa menjadi pengingat kita semua terkait lingkungan hidup,” tandasnya.
Tak jauh berbeda dengan RCEO Regional Office V Jakarta 2 Bank Syariah Indonesia (BSI), Firman Jatnika, Corporate Communication dan Partnership Plasticpay, Imam Pesuwaryanto mengatakan, pihaknya mengajak masyarakat bersama-sama melakukan pemilahan sampah dari hulu melalui RVM.
Buang Sampah Dapat Point
Dimana mana nanti masyarakat akan mendapatkan social impact secara langsung tiap penukaran sampah botol plastik di RVM berupa Uang Digital, Jejak Karbon yang terkurangi, Lahan yang terselamatkan hingga Botol yang terkumpul untuk dijadikan produk upcycle.
“Selain mendapatkan reward berupa point sebesar 56 point atau Rp 56 per-satu botol, botol-botol yang terkumpul ini juga bisa mengurangi tumpukan sampah dan bisa menjadi produk daur ulang bernilai tinggi,” ujarnya.
Imam mengatakan, jenis botol plastik yang diterima di RVM ini yakni hanya yang berjenis Polyethylene Terephthalate (PET 1). Simbol ini tertera dibawah botol plastik air mineral.
Di RVM ini juga menerima botol plastik dengan ukuran mulai dari kemasan 250 ml, 500 ml sampai satu liter.
Sebelum memasukkan botol ke RVM, pengguna harus terlebih dahulu mendownload aplikasi plasticpay kemudian mencari titik lokasi RVM terdekat.
“Di 2022 kami sudah menempatkan RVM di Mal BTM bekerja sama dengan Indosat. Di 2023 ini kami bekerjasama dengan BSI dan penambahan RVM ini juga karena melihat animo masyarakat Kota Bogor yang sangat tinggi atas penggunaan RVM. Ini sesuai dengan tujuan kami ingin masyarakat kota Bogor bisa bertanggung jawab terhadap pemilahan sampah botol plastik yang mereka hasilkan setiap harinya,” jelasnya.
Sementara itu, Wali Kota Bogor, Bima Arya dalam sambutannya, mengapresiasi atas kolaborasi BSI dan Plasticpay yang telah menempatkan RVM di Kota Bogor. Dan ia berharap ini buka sekadar seremoni.
“Kegiatan ini bukan sekedar seremoni tapi substansi. Saya ucapkan terima kasih kepada BSI dan Plasticpay memberikan support ke pemerintah kota dengan inovasi,” ucapnya.***
Ibnu Galansa