Monday, 20 May 2024
HomeKabupaten BogorHadapi Musim Kekeringan, Ini Upaya Strategis Perumda Air Minum Tirta Kahuripan

Hadapi Musim Kekeringan, Ini Upaya Strategis Perumda Air Minum Tirta Kahuripan

Bogordaily.net–  Perumda Air Minum melakukan berbagai upaya dalam menghadapi musim kekeringan. Apa saja yang dilakukan perusahaan BUMD tersebut?

Intensitas Hujan yang menurun saat ini menyebabkan  penurunan debit sumber air baku dan  kekeringan di wilayah Kabupten Bogor makin meluas. Berdasarkan sumber dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) 63 persen wilayah zona musim di Indonesia telah terdampak fenomena El Nino. Puncak fenomena itu diperkirakan terjadi pada Agustus dan September.

Hal ini tentu mempengaruhi kondisi pelayanan air bersih di . Perumda Air Minum untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat Kabupaten Bogor melalui perpipaan memiliki 14 Unit Instalasi Pengolahan Air lengkap yang sumber air bakunya dari sungai dan 11 unit pengolahan yang sumber air bakunya dari mata air.

Saat ini sebagaian sumber air baku tersebut baik dari sungai maupun mata air mengalami kekeringan sehingga jumlah air yang diproduksi mengalami penurunan dan berdampak berkurangnya distribusi air bersih kepada pelanggan.

Beri Bantuan Air Bersih

Namun demikian, bagi pelanggan yang mengalami gangguan pengaliran air bersih, Perumda Air Minum menyediakan bantuan air bersih melalui mobil tangki secara gratis. Saat ini bantuan air bersih sedang dilaksanakan di Desa Cemplang Kecamatan Cibungbulang dan di Kecamatan Jonggol.

Direktur Umum Perumda Air Minum Abdul Somad mengatakan selain bantuan air bersih melalui mobil tangki, agar pelayanan tetap terjaga di beberapa lokasi dilakukan pembendungan air sungai.

“Tujuan dibuatnya bendungan ini untuk menjaga kualitas pompa dan level debit air demi menjaga pelayanan air bersih secara kontinu kepada pelanggan,” ujar Abdul Somad.

Selain kepada pelanggan, Perumda Air Minum bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor memberikan bantuan air bersih melalui mobil tangki kepada masyarakat Kabupaten Bogor yang mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih.

“Kami menghimbau kepada masyarakat khususnya Pelanggan Perumda Air Minum agar bijak menggunakan air bersih dan menampung air saat air masih mengalir,” ujarnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here