Monday, 29 April 2024
HomeKota BogorReses Mardiyanto, Tangani Turap dan Transparansi Bantuan RTLH di Kota Bogor

Reses Mardiyanto, Tangani Turap dan Transparansi Bantuan RTLH di Kota Bogor

Bogordaily.net dari fraksi PKS, Mardiyanto, S.Pi.,M.M melakukan di empat Kelurahan meliputi Kelurahan Mulyaharja, Harjasari, Bojongkerta dan Empang pada Rabu, 2 Agustus 2023.

Pada kali ini, pengaduan turap, , tunggakan BPJS dan tunggakan ijasah yang sering ditemui di masyarakat Kota Bogor.

“Di Harjasari jalan lalulintas warga sudah 6 tahun turap dan saluran airnya belum ada penanganan dari Pemerintah Kota. Diharapkan dengan adanya ini bisa dimasukan data pokir untuk tahun anggaran berikutnya,” kata dari fraksi PKS, Mardiyanto, Senin, 14 Agustus 2023.

Baca juga : Hadiah Unik dan Bermakna untuk Lomba 17 Agustus Membuat Peserta Berkesan

Selain masalah turap, bantuan dikeluhkan oleh warga Harjasari, karena barang yang dikirimkan tidak sesuai dengan perkiraan harga yang didapat. Sehingga, pembangunan rumah tidak selesai dan sesuai dengan yang diharapkan.

“Keluh warga yang mendapatkan bantuan di Harjasari RW 02, Jalan Ashari Jaya Sirnagalih,” ucapnya.

Selain itu, permasalahan juga ada di penyaluran bantuan yang tidak transparan.

“Dalam waktu dekat, saya akan dalami lebih lanjut terkait bantuan yang tidak transparan dan saya akan tindaklanjuti,” katanya.

Baca juga : Safa Attamimi Siapa? Diduga COO MUID yang Foto Bugil Finalis

Mardiyanto menyampaikan, permasalahan masyarakat terkait BPJS Kesehatan adalah soal adminitrasi kelengkapan seperti KK dan NIK yang belum teraktifasi dan terupdate.

“Walaupun mereka sudah memiliki kartu BPJS, namun karena KK-nya belum teraktifasi sehingga mereka belum dapat menikmati fasilitas dari BPJS Kesehatan tersebut,” ucapnya.

Sehingga, lanjutnya permasalahan ini menjadi pekerjaan rumah (PR) bersama untuk mengedukasi warga agar mengetahui permasalahan ini.

“Kalau data tidak terupdate, artinya tidak tercatat oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), disinilah waktunya kita harus sama-sama untuk memberikan mengedukasi kepada masyarakat,” ungkapnya.

Sementara, salah satu RT, Safei menuturkan bahwa kunjungan anggota DPRD Kota Bogor Mardiyanto sangat bermakna bagi warga. Sebab, jarang ada anggota dewan yang turun ke wilayah mendengar langsung aspirasi warga.

“Saat menyampaikan aspirasi, makanya kami menuangkan keluhan kepada pak Mardiyanto,” pungkasnya. (Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here