Bogordaily.net– Bey Machmudin bakal menggantikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang selesai masa jabatannya pada 5 September 2023. Bey akan menjadi Pj Gubernur Jabar dan dilantik menjadi orang nomor 1 di Provinsi Jawa Barat.
Ridwan Kamil pun mengucapkan selamat kepada Bey yang akan melanjutkan tugasnya memimpin tanah Pasundan.
“Bapak Bey Machmudin adalah pengganti saya sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, mulai hari Selasa depan tanggal 5 September 2023. Sesuai keputusan Bpk Presiden @jokowi. Di tanggal tersebut saya genap menuntaskan tugas jabatan selama 5 tahun,” ujar Ridwan Kamil melalui laman Instagram @ridwankamil.
“Pria kelahiran Bandung ini sebelumnya Deputi Protokol, Pers dan Media, Sekretariat Presiden. Selamat Bertugas Kang Bey,” sambungnya.
Ridwan Kamil pun menitipkan pesan untuk Bey. Ia juga siap membantu jika dibutuhkan terkait dengan Jabar.
“Titip cintai warga Jawa Barat. Titip pertahankan yang baik-baik dari prestasi Jawa Barat. Titip sempurnakan yang kurang-kurang dari pembangunan Jawa Barat. Saya selalu siap 24 jam jika dibutuhkan untuk membantu apapun terkait Jawa Barat,” ungkap pria yang disapa Kang Emil tersebut.
“Doa kami semua untuk Kang Bey. Bismillah,” tulis Ridwan Kamil lagi.
Sementara itu Bey Triadi Machmudin merupakan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden (Setpres). Ia lahir di Cirebon 15 April 1970. Umur Bey saat ini 53 tahun.
Sebelum menduduki posisi Deputi di Setpres, ia merupakan Karo Pers, Media dan Informasi Setpres. Tak hanya itu ia juga pernah menjabat sebagai Asisten Deputi Dokumentasi dan Diseminasi Informasi Sekretariat Wakil Presiden.***