Saturday, 18 May 2024
HomeKota BogorPerumda BPR Bank Kota Bogor Bakal Miliki Dirut Baru, Kapan Diumumkan?

Perumda BPR Bank Kota Bogor Bakal Miliki Dirut Baru, Kapan Diumumkan?

Bogordaily.net–  Perumda BPR bakal memiliki Direktur Utama (Dirut) yang baru. Hal tersebut menyusul habisnya masa jabatan dirut lama pada 31 Agustus 2023 lalu.

Humas Perumda BPR Aprillia Purwanti mengatakan, pengumuman terhadap calon Dirut belum dilaksanakan atau belum diumumkan.

Namun, mengenai kapan akan diumumkannya, Aprillia menyebut akan segera disampaikan melalui keterangan tertulis.

Baca Juga: Syarat Daftar Jadi Calon Dirut BPR Bank Kota Bogor  

“Nanti pasti ada pers rilis, kalo misal udah ada pengumumannya (calon Dirut),” kata Humas Perumda BPR Aprillia Purwanti kepada Bogordaily.net, Kamis 21 September 2023

Sebelumnya, seleksi pendaftaran calon Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Periode 2023-2028 memasuki tahap akhir.

Sejauh ini, ada 3 nama yang menjadi calon bos BPR . Diketahui, dua orang berasal dari internal Perumda BPR . Sedangkan satu orang lagi merupakan jebolan bank BUMN.

Ketiga nama tersebut yakni Ketua Dewan Pengawas Perumda BPR Bhima Irsi Faliandri Irman.

Direktur Operasional (Dirops) Perumda BPR Tommy Indra Gunawan dan Iyus Ryan, salah satu jebolan Bank BUMN.

Syarat Dirut Baru BPR

Sebelumnya diberitakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui panitia seleksi membuka pendaftaran calon Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Periode 2023-2028.

Ketua Panitia Seleksi, Hanafi, mengatakan, pengumuman dan pendaftaran dibuka secara daring di laman pansel.kotabogor.go.id .

Pengumuman tertuang dalam surat Nomor: 004/panselbkb/VII/2023 tentang Seleksi Calon Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Bank Perkreditan Rakyat Bank Kota Bogor Periode 2023-2028.

(Muhammad Irfan Ramadan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here