Monday, 4 November 2024
HomeKabupaten BogorProfil Lido Music and Arts Center, Tempat Konser Kelas Dunia di Kabupaten...

Profil Lido Music and Arts Center, Tempat Konser Kelas Dunia di Kabupaten Bogor

Bogordaily.net–  Lido Music and Arts Center (LMAC) di Kabupaten Bogor menjadi tempat konser artis berskala nasional hingga internasional. Lokasi LMAC berada di Desa Watesjaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor. Berikut profil Lido Music and Arts Center (LMAC), tempat konser kelas dunia di Kabupaten Bogor.

Melansir laman MNCLand, Lido Music & Arts Center (LMAC Indonesia) merupakan venue outdoor kelas dunia pertama di Indonesia yang menyelenggarakan berbagai festival musik dan seni berskala nasional dan internasional.

Dikembangkan di lahan seluas kurang lebih 5 hektar dengan latar belakang panorama Gunung Salak dan Gunung Gede-Pangrango, Lido Music & Arts Center mengusung konsep outdoor amphitheater.

Kapasitas Pengunjung

LMAC memiliki kapasitas lebih dari 50.000 pengunjung dalam satu acara, dengan 4 panggung berbeda. Hal ini untuk mengakomodasi pertunjukan yang berbeda pada waktu yang sama.

LMAC Indonesia dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung, seperti cafe, retail, fasilitas VIP. Dan terintegrasi dengan destinasi hiburan lainnya. Seperti MNC Park – theme park kelas dunia, Movieland – studio paling terintegrasi dan one stop.

Lalu Lido World Garden – kawasan edutainment yang menyuguhkan keindahan taman dunia, retail, dining & entertainment (RDE). Serta berbagai hotel dengan fasilitas MICE berkapasitas lebih dari 5.000 orang.

Tak hanya itu terdapat pula gedung parkir yang mampu menampung kendaraan hingga lebih dari 4.300 mobil, 2.000 orang sepeda motor, dan 130 bus.

“LMAC Indonesia akan menjadi tujuan utama festival musik dan seni internasional di Asia Tenggara,” tulis laman MNCLand.

Selain festival musik dan seni, LMAC Indonesia dapat dimanfaatkan untuk acara lain seperti festival olahraga serta pertunjukan. Lalupertemuan budaya dan sosial dan lain-lain.

LMAC Indonesia di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) MNC Lido City disebut akan membawa pariwisata Indonesia ke standar baru dan mampu bersaing di pasar global.

Konser Pertama Hadirkan Taeyang

Sementara itu event pertama di LMAC akan menghadirkan sederet penyanyi. Salah satunya Taeyang dalam event bertajuk LMAC Music For All Fest 2023. Konser musik akan digelar dua hari yakni 8 – 9 September 2023.

Executive Chairman MNC Hary Tanoesoedibjo menyebut festival konser tersebut pertama kali digelar di LMAC.

“Music Festival Pertama Indonesia, dengan konsep mirip seperti Coachella Valley Music and Arts Festival di California. Diselenggarakan di Lido Music & Arts Center (LMAC), di KEK Lido, Bogor, sekaligus peluncuran perdana LMAC,” tulis Hary Tanoesoedibjo di halaman Instagram milik @hary.tanoesoedibjo.

LMAC Music For All Fest 2023. (Foto: Instagram @lmacindonesia)

Konser musik Lido Music & Arts Center (LMAC) Music For All Fest 2023 akan berlangsung mulai Jumat, 8 September 2023. Konser musik digelar selama dua hari hingga Sabtu, 9 September 2023.

“Hari 1 pada 8 Sep 2023 Taeyang, Secret Number, Mahalini, Rizky Febian, Fourtwnty, DJ Dipha Barus,” tulis pengumuman yang disampaikan di Instagram @lmacindonesia.

Selanjutnya pada hari kedua atau Hari ke-2 akan ada The Rose, Apink, Gigi, Maliq D’Essentials, dan Weird Genius.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here