Bogordaily.net– Viral sebuah mobil dinas diduga melakukan aksi tabrak lari terhadap pemotor di Kota Bogor Rabu, 6 September 2023.
Dalam sebuah video memperlihatkan mobil berpelat merah diduga melakukan aksi tabrak lari di Jalan Pajajaran, Kota Bogor.
Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu 6 September 2023 pukul 06.45 WIB. Mobil Kijang Innova hitam F-1325-G diduga menabrak wanita hingga terjatuh dari motornya.
“Saya pikir mobil ini bakalan berhenti buat ngecek korban, gak tahunya dari depan Erafone mobil ini malah ngebut sampai dekat puteran balik Balai Binarum,” ujar salah satu perekam mobil dinas menabrak pemotor di Kota Bogor dalam keterangan yang diterima Bogordaily.net, Rabu 7 September 2023.
“Ini kejadian bener-bener di depan mata saya, asli kesel plat merah loh ini kok bisa-bisanya udah salah nerobos kemacetan kemudian nabrak orang dan kabur,” sambungnya kepada Bogordaily.net.
Di sisi lain, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menyebut mobil dinas itu tidak tercatat sebagai aset milik Pemkab Bogor.
Kepala Bidang Aset pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bogor, WR Pelitawan mengatakan mobil yang menabrak pemotor tersebut dipastikan bukan milik Pemkab tetapi sebuah instansi.
“Karena pelat nomor itu selain kendaraan Dinas Pemkab, ada juga milik instansi vertikal. Tapi saya pastikan itu bukan kendaraan dinas Pemkab Bogor,” kata WR Pelitawan dalam keteranganya, Kamis 7 September 2023.
Sementara itu mobil tersebut diduga merupakan mobil dinas Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cileungsi. Petugas Satuan Lalu Lintas Polresta Bogor Kota masih menangani peristiwa mobil dinas yang diduga melakukan tabrak lari. (Albin Pandita)