Monday, 20 May 2024
HomeKota BogorTim Tangkas Satpol PP Kota Bogor Tingkatkan Patroli Jaga Ketertiban Umum

Tim Tangkas Satpol PP Kota Bogor Tingkatkan Patroli Jaga Ketertiban Umum

Bogordaily.net – Tim tangkas yang dikoordinatori oleh terus melakukan patroli intensif guna menjaga ketertiban umum di berbagai wilayah Kota Bogor.

Kepala Seksi Operasional (Kasi Ops) , Surya Dharma mengatakan, upaya ini fokus pada penertiban pedagang kaki lima (PKL), parkir liar, sampah visual, dan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS).

“Setiap hari, kita melakukan patroli pada pagi atau sore menyisir gangguan ketertiban umum, seperti menertibkan PKL, parkir liar, sampah visual, dan PPKS,” ungkap Surya Dharma kepada bogordaily.net.

Tim tersebut khususnya menyoroti beberapa ruas jalan, antara lain Padjadjaran, Lawang Gintung, Empang, Otista, dan BTM.

Tindakan pertama terhadap PKL yang melanggar ketertiban umum bersifat himbauan.

“PKL yang kedapatan melanggar sekali atau dua kali masih bisa kita himbau untuk tidak lagi berjualan yang mengganggu ketertiban umum,” jelas Surya.

Namun, bagi PKL yang sering melanggar, tindakan lebih tegas akan diambil dan diberi sanksi.

“Kami akan tindak tegas, bahkan dagangan bisa kita amankan dan dikenakan sanksi denda sesuai aturan yang berlaku,” tegasnya.

Tim tangkas ini tidak hanya melibatkan , melainkan juga melibatkan berbagai instansi terkait, seperti Dinsos Kota Bogor, Dishub Kota Bogor, Kesbangpol, DLH, Disperumkim, dan Dispenda.

“Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan respons yang cepat dan efisien terhadap berbagai masalah ketertiban umum di Kota Bogor,” ungkapnya.

Dengan upaya patroli yang konsisten dan kerja sama lintas sektor, Surya berharap Kota Bogor dapat tetap bersih, tertib, dan nyaman bagi warganya.

“Tim tangkas ini menjadi garda terdepan dalam menjaga kualitas hidup masyarakat dan memastikan ketentraman di tengah-tengah kehidupan perkotaan yang dinamis,” tandasnya.***

(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here