Bogordaily.net – Review Jaguar E-Type V12. Mobil yang bukan sembarang mobil, mobil ini sempat jadi idaman mendiang suami Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair.
Bunga Citra Lestari baru-baru ini telah menikahi Tiko Aryawardhana, yang mana menjadi babak baru dalam kehidupan penyanyi kondang dengan sebutan BCL ini.
Pernikahan tersebut juga menjadi pertanda move on dari sang artis setelah ditinggal mendiang suaminya, Ashraf Sinclair, yang meninggal karena serangan jantung di tahun 2020.
Semasa hidupnya, tepatnya pada tahun 2014, Ashraf rupanya sempat mengungkapkan mobil impiannya yang ternyata adalah kendaraan tua, langka sekaligus mahal.
Melalui unggahan akun Instagram, diketahui bahwa mobil tersebut adalah Jaguar E-Type V12.
“The dream. Jaguar E-Type V1,” tulisnya kala itu.
Ashraf memiliki keinginan untuk memiliki Jaguar E-Type V12, yang termasuk dalam kategori generasi ketiga.
Review Jaguar E-Type V12
Mobil ini diproduksi antara tahun 1971 hingga 1975 dan ditenagai oleh mesin 5.3 L atau 5.300 cc dengan konfigurasi silinder V-12.
Dirancang untuk mengikuti lomba ketahanan 24 jam di Le Mans, Jaguar E-Type V12 ini menghasilkan daya sebesar 272 dk.
Akselerasi dari mobil ini dalam kecepatan 0–60 mph cuma butuh waktu kurang dari tujuh detik.
Versi tahun 1973 dari mobil ini pernah dijual seharga 135.500 Poundsterling alias sekitar 2,65 miliar rupiah, menurut situs Classic Cars for Sale.
Itu informasi dan ulasan mengenai Jaguar E-Type V12 idaman mendiang suami BCL.***