Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorJadwal Buka Tutup Puncak Hari Sabtu 6 Januari 2024

Jadwal Buka Tutup Puncak Hari Sabtu 6 Januari 2024

Bogordaily.net – Jadwal buka tutup di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor hari Sabtu 6 Januari 2024.

Pada tanggal 5, 6, dan 7 Januari 2024, pengaturan lalu lintas khas Puncak diberlakukan sistem ganjil genap dan buka tutup atau one way.

Ganjil Genap

Sebagai bagian dari rekayasa lalu lintas, penerapan aturan ganjil genap dimulai pada Jumat, 5 Januari 2024, pukul 14.00 WIB.

Plat kendaraan bernomor ganjil akan mendapatkan prioritas pada hari ini. Diharapkan dapat mengurangi kemacetan dan memberikan kenyamanan bagi wisatawan.

Pada Sabtu, 6 Januari 2024, giliran plat nomor kendaraan genap yang boleh melintas di Puncak Bogor.

One Way

Rekayasa lalu lintas di Puncak Bogor yang lainnya adalah penerapan sistem one way.

Pada hari Sabtu, aturan ini akan disesuaikan dengan kondisi lapangan, memastikan bahwa perjalanan ke arah bawah lebih teratur.

Di pagi hari, mulai pukul 07.30 – 11.30 WIB, akses menuju Jakarta akan ditutup, dilanjutkan dengan sistem one way arah bawah pada siang dan sore hari.

Buka Tutup yang Ditunggu-Tunggu
Hari Sabtu di Puncak Bogor menjadi momen yang dinantikan.

Dengan ganjil genap dan sistem one way diharapkan dapat mengurangi kemacetan di kawasan tujuan wisata nasional ini.

Sehingga Wisatawan harus merencanakan perjalanan mereka dengan memperhatikan detail jadwal ini, agar liburan yang lebih lancar dan menyenangkan.

Dengan begitu, Puncak Bogor tetap menjadi destinasi yang menarik, bahkan dalam pengaturan lalu lintasnya.

Demikian informasi mengenai jadwal buka tutup puncak hari Sabtu 6 Januari 2024.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here