Sunday, 22 December 2024
HomeHiburanKorban Body Shaming, Aurel Hermansyah Ungkapkan Kesedihannya 

Korban Body Shaming, Aurel Hermansyah Ungkapkan Kesedihannya 

Bogordaily.net – Aurel Hermansyah, putri dari Anang Hermansyah, baru-baru ini menjadi korban body shaming di media sosial (medsos). Banyak warganet yang mencemooh bentuk tubuhnya yang dinilai semakin berisi, sehingga Aurel akhirnya memberikan jawaban tegas kepada para netizen.

Di postingan Instagramnya, Aurel Hermansyah menanggapi komentar-komentar negatif terkait penampilannya.

Ia menyoroti bahwa berat badannya mengalami kenaikan setelah melahirkan dan merasa bahwa itu adalah hal yang wajar.

Baca juga : Viral Disebut Mirip Petugas Kebun Binatang, Ini Reaksi Pevita Pearce

Aurel menjelaskan bahwa sebagai seorang ibu yang baru saja melahirkan dan menyusui, kesehatan anaknya menjadi prioritas utama daripada mengejar penurunan berat badan.

“Aku emang sekarang gendut, karena baru saja melahirkan 1 bulan yang lalu. Kalau aku mau egois dari awal melahirkan aku nggak usah kasih ASI anak langsung diet tapi nggak gitu. Aku nggak egois dan mikirin kesehatan anak saya,” ungkapnya.

Aurel Hermansyah juga menyampaikan rasa kesalnya karena sering dibanding-bandingkan dengan artis lain, terutama dalam hal penampilan setelah melahirkan.

Ia menegaskan bahwa setiap tubuh manusia berbeda-beda, dan perbandingan tersebut tidaklah adil.

“Penting untuk diingat bahwa setiap tubuh manusia itu berbeda-beda, nggak bisa samakan aku dengan orang lain,” lanjutnya.

Baca juga : Kalender 1996 Sama dengan 2024, Kok Bisa? Begini Penjelasannya!

Pengalaman ini bahkan membuat Aurel Hermansyah merasa sedih hingga mempengaruhi produksi ASI-nya. Ia berbagi bahwa komentar-komentar negatif tersebut telah memberikan dampak pada kesehatan dan pikirannya, sehingga ASI yang sebelumnya melimpah menjadi berkurang.

“Jujur aku sedih banget sampe liburan kemaren ASI aku berkurang. Yang mana dulu ASI aku melimpah ruah. Karena apa? Mungkin tanpa aku sadarin aku mikirin cacian kalian,” ungkapnya.

Dalam pengungkapannya, Aurel Hermansyah menyoroti dampak psikologis yang dapat timbul akibat body shaming dan perbandingan yang tidak adil di media sosial.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here