Tuesday, 18 June 2024
HomeKota BogorSendi Fardiansyah Impikan Soto Mie & Doclang Mendunia

Sendi Fardiansyah Impikan Soto Mie & Doclang Mendunia

Bogordaily.net – Ketua umum Kawani Bogor yang juga bakal calon walikota bogor, Sendi Fardiansyah, bermimpi kuliner khas Bogor seperti Soto Mie & Doclang, bisa dipromosikan di Times Square New York & Orchard Road Singapore.

Ide itu ia sampaikan saat diskusi kamu gak SENDIrian yang bertema: Bogor Primadona Wisata, Apakah Dampak Cuannya Sampai ke Warga? Pada, jumat, 26 Januari 2024.

Dalam diskusi itu, para pegiat pariwisata, akademisi, mahasiswa, serta warga hadir meramaikan diskusi.

Sejumlah permasalahan dan potensi pariwisata kota bogor dibahas. Seperti PAD kota yang sangat bergantung pada wisata, sentra-sentra kuliner kota yang masih belum mumpuni dan belum terklaster dengan baik, potensi-potensi hidden gem yang seharusnya bisa dikelola oleh warga, serta kemacetan yang jadi imbas dari aktivitas pariwisata.

Dalam diskusi itu, Sendi juga menyoroti pentingnya branding kota yang beririsan dengan produk unggulan yang akan dijual kepada wisatawan.

Tak hanya itu, Sendi juga menekankan bahwa pada akhirnya pariwisata adalah masalah seni berjualan/selling.

“Percuma kota bogor punya tempat makan enak, punya tempat wisata dan udara yang oke, kalo tidak bisa dikemas untuk dijual dengan baik,” pungkasnya.

Di akhir diskusi, Sendi menyampaikan sebuah ide yang cukup unik.
“Saya membayangkan soto mie bogor dan doclang itu bisa mejeng iklannya di times square new york. gak ada yang gak mungkin selama pemimpinnya berani melakukan terobosan-terobosan,” ucapnya yakin.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here