Bogordaily.net – Jelang hari pemilihan atau pencoblosan pada 14 Februari 2024, caleg no urut 1 DPRD Kota Bogor dari PKB Yasmin Sanad semakin terdepan menjadi pilihan warga di dapil V Kecamatan Bogor Utara.
Sejumlah warga mengaku senang dengan sosok Yasmin Sanad yang ramah dan baik hati, serta program-programnya.
Warga juga menaruh harapan dan kepercayaan kepada Yasmin untuk memperjuangkan aspirasi mereka.
Lantunkan Doa untuk Teh Yasmin
Di Kelurahan Cimahpar misalnya, sejumlah ibu-ibu berdoa dan menyatakan dukungan untuk Yasmin Sanad agar terpilih menjadi anggota DPRD Kota Bogor.
Dalam kesempatan tersebut, para warga yang terdiri dari kaum emak-emak bersama-sama membacakan doa dan juga sholawat agar niat Yasmin Sanad sebagai anggota DPRD Kota Bogor terlaksana.
Hesti misalnya, salah satu warga di Kelurahan Cimahpar Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor ini mengungkapkan bahwa sangat mendukung berbagai program dari Yasmin Sanad salah satunya program pendidikan.
“Kalo dari saya penjelasan dari bu Yasmin itu termasuk bagus, tadi ada empat poin apalagi terkait pendidikan, karena status ekonomi juga berpengaruh,” kata Hesti kepada Bogordaily.net usai mengikutinya kampanye Minggu 4 Februari 2024.
Dia juga berharap ada solusi bagi orang tua yang kurang mampu yang terlanjur menyekolahkan di sekolah swasta.
“Dan Teh Yasmin sudah menyiapkan solusinya,” tambah Hesti.
Ia berharap, Yasmin bisa terpilih menjadi anggota DPRD Kota Bogor sehingga berbagai visi misi dan program tersebut bisa terlaksana.
“Harapannya semoga bu yasmin bisa terpilih dan mohon program yang disampaikan itu segera dijalankan,” ujar Hesti.
Warga lainya, Fatmayana mengatakan bahwa Yasmin Sanad merupakan pribadi yang baik dan sopan, sehingga memantapkan hatinya untuk memilih Yasmin Sanad menjadi anggota Dewan.
“Bu yasmin orangnya baik dan tadi udah ngasih penjelasan juga, kalo dari saya si semoga program kesehatan nya bisa lebih baik, karena kan saya udah tua juga butuh program-program kesehatan,” ungkap Fatmayana.
“Semoga bu yasmin dapat dilancarkan dalam pemilihan dan bisa menjadi anggota DPRD Kota Bogor,” imbuhnya.
Terus Bergerak untuk Umat
Sementara itu, Tim Kampanye Yasmin Sanad makin gencar melaksanakan sosialisasi kepada warga khususnya di Kecamatan Bogor Utara, kota Bogor
Perwakilan Tim Kampanye Teh Yasmin , Bubun Buchori mengatakan bahwa jelang masa kampanye yang tinggal beberapa hari ini pihaknya akan tetap gencar melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat.
“Tentu di waktu yang tinggal menghitung hari ini kami akan terus maksimal melakukan sosialisasi kepada warga, dan nanti kami juga akan ada pengajian bersama untuk mendoakan bu Yasmin,” kata Bubun Buchori kepada Bogordaily.net Minggu 4 Februari 2024.
Ia mengatakan, pihaknya juga akan terus berjuang untuk dapat memenangkan Yasmin Sanad menjadi Anggota DPRD Kota Bogor.
“Kami juga dari tim kampanye akan berupaya memberikan yang terbaik untuk dapat mencapai kemenangan dalam pemilu nanti,” jelasnya.***
(Albin Pandita)