Monday, 25 November 2024
HomeTravellingHarga Nginap di The Ciliwung Adventure Camp, Glamping di ‘Sarang Burung’ di...

Harga Nginap di The Ciliwung Adventure Camp, Glamping di ‘Sarang Burung’ di Puncak Bogor

Bogordaily.net – Berapa harga menginap di The Ciliwung Adventure Camp? Glamping unik yang berbentuk sarang burung di Puncak Bogor yang sedang viral.

Pertanyaan itu jadi perhatian yang bikin penasaran para traveler di tanah air. Apalagi, tempat ini viral di berbagai media sosial.

Apalagi, melihat desain dan suasananya yang unik, seperti sarang burung dan berada di kawasan lebih teh yang asri.

Apa Itu Glamping?

Glamping adalah jenis wisata masa kini yang menggabungkan camping dengan kenyamanan menginap di hotel, seperti salah satu tempat glamping di Bogor berbentuk sarang burung manyar yang ada di  daerah Puncak, Bogor, Kabupaten Bogor.

Berlokasi di Ciliwung Adventure Camp, sebuah tempat di dalam The Ciliwung Tea Estate, Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

The Ciliwung Adventure Camp merupakan sebuah camping ground modern yang dikelola oleh The Ciliwung Tea Estate. 

Dengan dua puluh lima tenda tersedia untuk maksimum delapan puluh pax menginap.

Selain untuk tempat menginap bersama keluarga, tempat ini cocok untuk mengadakan gathering. 

Karena jauh dari keramaian dan hiruk pikuk kota, tempat glamping di Bogor berbentuk sarang burung manyar ini cocok untuk melepaskan penat pikiran dan fisik.

Review 

Kenyamanan glamping tidak perlu diragukan, selain bisa merasakan suasana camping di alam terbuka tanpa harus repot membawa tenda sendiri juga fasilitasnya seperti menginap di penginapan yang bagus.

Tenda glamping di The Ciliwung Adventure Camp ini cukup banyak dan para pengunjung bebas untuk memilihnya, yang unik adalah bentuknya yang mengerucut seperti sarang burung manyar. 

Tenda-tenda ini langsung menghadap ke pemandangan kebun teh Gunung Salak, dan Gunung Gede Pangrango. 

Fasilitas 

Saat menginap di tempat glamping di Bogor ini Anda akan mendapatkan fasilitas satu ranjang ukuran Queen, Air mineral serta pemanasnya.

Smart TV ukurannya 43 Inch, Internet, emergency lamp, lemari, kursi dari rotan yang alami. 

Di kamar mandi terdapat water heater, dua handuk dan toiletries.  

Di sini Anda juga dapat mengadakan kegiatan di camping ground yang cukup luas, bersih dan rata seperti api unggun di tengah area camping ground yang dinyalakan tiap malam dan di sini juga Anda bisa mengadakan barbecue.

Ragam Tenda yang Tersedia 

Jenis tenda yang terdapat disini disesuaikan dengan jumlah orang yang bisa menginap dalam satu tenda. Saat ini terdapat 3 pilihan tenda, 2p (2 persons/ 2 orang), 4p (4 persons), dan 6p (6 persons).

Tenda didirikan di atas ‘base’ yg terbuat dari baja ringan lapis tripleks dan busa evo selain itu tenda memiliki atap dengan rangka bambu yang ditutup terpal. 

Ini yang membuat bagian dalam tenda tidak akan terasa terlalu dingin di malam hari atau terlalu panas di siang hari. 

Anda dapat memilih tenda dengan toilet dan kamar mandi tersendiri atau tenda dengan toilet dan kamar mandi sharing dengan tenda lain. Tentunya ini akan berpengaruh pada harga sewanya.

Jenis toiletnya pun berbeda, ada toilet yang menyatu dengan kamar mandi dan ada yang terpisah. Untuk kenyamanan dan higienitas, disediakan wastafel untuk cuci tangan.

Fasilitas umum yang disediakan di tempat ini untuk memanjakan wisatawan antara lain area parkir yang luas, toilet yang bersih, glamping, mushola, water heater, dan restoran.

Harga Nginap d The Ciliwung Adventure Camp

Harga Glamping di Ciliwung Adventure Camp

Berikut harga per malam untuk masing-masing tenda glamping, baik tenda glamping biasa maupun tenda glamping berbentuk sarang burung manyar.

 

  • Glamping tenda biasa untuk 2 orang Rp350.000/malam
  • Glamping tenda biasa untuk 4 orang Rp650.000/malam
  • Glamping tenda biasa untuk 6 orang Rp1.000.000/malam
  • Glamping Burung Manyar Rp1.600.000/malam (weekday) dan Rp2.100.000/malam (weekend).

Tiket Masuk 

Bagi para pengunjung The Ciliwung Adventure Camp yang mau berwisata akan dikenakan biaya  masuk;

 

  • Tiket masuk Rp25.000 
  • Mobil Rp10.000
  • Motor Rp5.000
  • Sepeda Rp5.000

Rute 

Lokasinya menyusuri  Jl. Nasional III, Tugu Utara, Kec. Cisarua, Bogor. Setelah melewati Melrimba Garden, Anda dapat mengambil arah kiri dan mengikuti jalur tersebut.

Glamping di tenda sarang burung manyar di tengah kebun teh dengan pemandangan Gunung Salak dan Gunung Pangrango akan membuat liburan Anda dan keluarga tak terlupakan. 

Demikian informasi dan ulasan mengenai harga menginap di The Ciliwung Adventure Camp.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here