Saturday, 27 July 2024
HomeKota BogorIni Perbedaan Hasil Treatment Laser Brightening dan Laser Brightening Premium di ClayDerm...

Ini Perbedaan Hasil Treatment Laser Brightening dan Laser Brightening Premium di ClayDerm Aesthetic Clinic

Bogordaily.net – Perbedaan hasil yang signifikan antara dua layanan unggulan yaitu Laser Brightening dan Laser Brightening Premium di ClayDerm Aesthetic Clinic perlu Anda ketahui.

Owner ClayDerm Aesthetic Clinic, dr Cindy Lestari dipl. AAAM menjelaskan, bahwa Laser Brightening dirancang untuk mencerahkan kulit wajah, memudarkan pigmen dan flek tipis, serta mengatasi noda kemerahan bekas jerawat.

Selain itu, ini juga fokus pada pemutihan dan peremajaan bibir.

“Kami memastikan bahwa kulit tidak hanya tampak lebih cerah, tetapi juga lebih sehat dengan menyediakan perawatan yang merata pada berbagai masalah kulit,” ujar dr. Cindy Lestari, Jum'at, 2 Februari 2024.

Tidak hanya itu, Laser Brightening juga memiliki manfaat tambahan dalam mengencangkan kulit dengan merangsang produksi kolagen.

“Peningkatan produksi kolagen membantu mengembalikan elastisitas kulit, sementara pengangkatan sel kulit mati secara halus memberikan hasil wajah yang lebih bersih dan bersinar,” tambah dr. Cindy.

Namun, ClayDerm Aesthetic Clinic tidak berhenti di situ.

Mereka memperkenalkan terkini mereka, Laser Brightening Premium, yang dapat menghasilkan efek glass skin.

Ini merupakan tahap lanjutan dari efek glowing, dengan kemampuan mencerahkan sekaligus mengencangkan kulit.

“Laser Brightening Premium adalah pilihan bagi mereka yang menginginkan hasil yang lebih eksklusif. ini tidak hanya mencapai tingkat kecerahan maksimal, tetapi juga memberikan efek kencang dan meremajakan wajah dengan lebih intens,” jelas dr. Cindy.

Dalam ini, dr. Cindy menuturkan bahwa selain mencerahkan, Laser Brightening Premium juga mengangkat sel kulit mati pada wajah, menciptakan lapisan kulit yang lebih halus dan bersih.

“Kami terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada pasien kami. Dengan perbedaan yang signifikan antara Laser Brightening dan Laser Brightening Premium, kami memberikan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan dan ekspektasi individu setiap pasien,” tutup dr. Cindy Lestari.

Tentang ClayDerm Aesthetic Clinic

ClayDerm Aesthetic Clinic merupakan klinik kecantikan berbasis aromaterapi yang berlokasi di Ruko 2, Jalan Achmad Adnawijaya Nomor 10-11, Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut bisa menghubungi ClayDerm Aesthetic Clinic melalui nomor WhatsApp 0851-7527-7507. Atau cek Instagram ClayDerm Aesthetic Clinic di @clayderm.id.

ClayDerm Aesthetic Clinic berkomitmen memberikan layanan berkualitas dan mendukung kepercayaan diri melalui perawatan kulit dan kecantikan. Jangan ragu, yuk kunjungi ClayDerm Aesthetic Clinic dan lakukan perawatan sesuai keinginan kamu.***

(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here