Wednesday, 1 May 2024
HomeKota BogorRS BSH Berikan Free Upgrade Kamar Rawat Inap 

RS BSH Berikan Free Upgrade Kamar Rawat Inap 

Bogordaily.net – Rumah Sakit (RS) BSH memberikan free upgrade kamar perawatan rawat inap. 

Adapun free kamar perawatan rawat inap 1 tingkat tersebut untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan pasien rawat inap di .

Berbagai syarat dan ketentuan berlaku untuk program tersebut diantaranya, berlaku untuk pembayaran jaminan perusahaan dan asuransi, sesuai dengan ketersediaan kamar dan juga berlaku hingga 30 April 2024.

Marketing Bogor Senior Hospital, Bagus Aprianto mengatakan bahwa, pihaknya akan terus berupaya meningkatkan pelayanan terhadap pasien salah satunya melalui priority hospital program cashless untuk para pasien.

Adapun program cashless sendiri merupakan sistem pembayaran tanpa uang tunai, sistem pembayaran cashless juga sudah diterapkan di berbagai perusahaan di Indonesia salah satunya di .

Tentunya sudah banyak masyarakat yang juga sudah menggunakan dan memilih metode pembayaran cashless.

“Untuk saat ini pelayanan akan jauh lebih baik lagi karena kita akan ada treatment khusus kepada pasien umum, asuransi maupun perusahaan,” kata Bagus Aprianto.

ini satu satunya rumah sakit di Bogor non group berdiri sendiri yang sudah join program priority hospital untuk program cashless,” tambahnya.

Menurut Bagus, sendiri telah bekerja sama dengan berbagai pihak asuransi sejak lama dan menjadi salah satu priority hospital dari 212 Rumah Sakit yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Kita semenjak 2023 itu sudah melengkapi lagi semakin banyak lagi dan priority ini baru 212 rumah sakit dan BSH salah satunya,” ujar Bagus. 

Ia menambahkan, juga akan senantiasa memberikan pelayanan yang optimal terhadap pasien agar senantiasa pasien dapat menjadikan menjadi rumah sakit rujukan utama di kota Bogor.

“Karena kita mengutamakan untuk kepuasan pasien dan keselamatan pasien, karena kita akan mentreat pasien untuk lebih baik lagi,” ungkap Bagus.

Sebagai informasi, merupakan Rumah Sakit umum dengan pelayanan kesehatan unggulan bagi orang Lanjut Usia (lansia).

ditunjang oleh Tenaga Medis Spesialis Geriatri dan fasilitas pelayanan kesehatan yang lengkap serta peralatan yang modern.

Untuk informasi lebih lengkap terkait pelayanan di Rumah Sakit BSH bisa menghubungi 08197888002 atau melalui email [email protected].***

(Albin Pandita)

 

Kamar Rawat Inap di Bogor Senior Hospital. (Albin/Bogordaily.net).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here