Bogordaily.net – Satreskrim Polresta Bogor Kota berhasil meringkus enam pelaku spesialis pembobol mesin ATM di minimarket wilayah Cimahpar, Bogor Utara.
Enam pelaku pembobol ATM di minimarket di Kota Bogor yang ditangkap tiga di antaranya ditembak di bagian kaki karena mencoba melawan petugas.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, penangkapan tersangka merupakan hasil kerja sama dengan Dit Reskrimum Polda Jawa Barat, bersama Satreskrim Polresta Bogor Kota dan Polres Bogor.
“Enam pelaku ini melakukan kejahatannya di wilayah Bogor Kota dan Kabupaten,” kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso dalam jumpa pers, Rabu, 21 Februari 2024
Para pelaku tersebut, kata Bismo, yaitu berinisial SS, MT, MM, PAKDE, BONCEL dan D. Untuk pelaku SS, MT, dan MM dilakukan penahanan di Polresta Bogor Kota.
“Sedangkan untuk PAKDE, BONCEL, dan D diamankan di Polres Bogor Kabupaten,” jelas Bismo.
Kombes Bismo mengungkapkan, dalam aksinya, para pelaku menjebol tembok minimarket yang didalamnya terdapat mesin ATM.
Bismo menyebut, komplotan pencuri ini beraksi pada Kamis 1 Februari 2024 dinihari sekitar pukul 02.00 WIB.
Para pelaku masuk dengan cara menjebol dinding minimarket dan merusak mesin ATM menggunakan mesin las.
Selanjutnya, mereka membongkar mesin ATM dengan menggunakan mesin Las dan berhasil membawa kabur uang sejumlah Rp140 juta serta barang yang ada di minimarket. Berupa minuman, rokok, coklat hingga kosmetik.
“Para pelaku dikenakan Pasal 363 ayat (2) kuhpidana tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman pidana penjara paling lama 9 tahun,” tutup Bismo. (Muhammad Irfan Ramadan)