Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorAntisipasi Gangguan Keamanan, Camat Tanah Sareal Gelar Patroli Gabungan

Antisipasi Gangguan Keamanan, Camat Tanah Sareal Gelar Patroli Gabungan

Bogordaily.net – Camat Tanah Sareal, Adhitya Bhuana Karana, bersama dengan Badan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (BKO POL PP) Kecamatan Tanah Sareal, melaksanakan kegiatan patroli gabungan guna mengantisipasi potensi tawuran atau kerusuhan di wilayah Tanah Sareal, Jum’at 22 Maret 2024 malam.

Kegiatan patroli tersebut melibatkan 40 orang anggota, termasuk Lurah se-Kecamatan Tanah Sareal, Seklur, Kasi Pemerintahan, serta Kasi Trantib. Mereka bergabung dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di sejumlah wilayah.

Wilayah yang menjadi fokus patroli meliputi Kelurahan Kebon Pedes, (Taman Heulang), Kelurahan Kayu Manis, Kelurahan Cibadak, Jalan Raya Cilebut, Jalan Sholeh Iskandar, serta Kelurahan Kedung Badak. Sementara untuk jajaran kelurahan berfokus di wilayah kelurahannya masing-masing.

“Tujuan dari pemilihan lokasi tersebut adalah untuk memastikan bahwa area-area tersebut tidak menjadi tempat potensial bagi tindakan-tindakan yang meresahkan masyarakat,” kata Camat Tanah Sareal, Adhitya Bhuana Karana.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, petugas berhasil menggagalkan kegiatan tidak terpuji yang dilakukan sekelompok anak remaja.

“Mereka terjaring sedang melakukan kegiatan sambil meminum minuman keras di sekitar area Makom Kubang. Tindakan ini segera dihentikan dan memanggil salah satu keluarga yang anaknya terjaring dalam kegiatan tersebut,” tegasnya.

Adhitya Bhuana Karana menegaskan pentingnya upaya bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama dalam mengantisipasi potensi konflik atau gangguan keamanan seperti tawuran.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengawasan guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Tanah Sareal,” ujarnya.

Kegiatan  ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam upaya pencegahan tindakan-tindakan yang dapat mengganggu ketentraman dan kesejahteraan masyarakat Tanah Sareal.

“Dengan kerja sama yang baik antara pemerintah, kepolisian, TNI dan seluruh elemen masyarakat, diharapkan wilayah ini dapat terus menjadi tempat yang aman,” ungkapnya.(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here