Monday, 6 May 2024
HomeKota BogorHadiri Pemberian Ganti Rugi Tanah Jalan Tol BORR Seksi IIIB, Ini Pesan...

Hadiri Pemberian Ganti Rugi Tanah Jalan Tol BORR Seksi IIIB, Ini Pesan Camat Tanah Sareal

Bogordaily.net –   menghadiri pemberian ganti rugi untuk kegiatan pengadaan tanah jalan Tol Bogor Ring Road (BORR) Seksi IIIB. Acara berlangsung Kamis, 7 Maret sampai Jumat, 8 Maret 2024 di Bank , Jalan Dewi Sartika, Kota Bogor.

Sebanyak 33 bidang lahan pada Kamis, 7 Maret 2024 dan 24 bidang lahan pada Jumat, 8 Maret 2024, menerima pembayaran ganti kerugian terkait Proyek Strategi Nasional (PSN) pengadaan tanah jalan Tol Bogor Ring Road Seksi III B.

, , menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga yang turut serta dalam mendukung program PSN.

“Khususnya, apresiasi diberikan kepada warga yang telah rela menyerahkan asetnya demi kepentingan negara,” kata Adhitya Bhuana.

Ia berharap biaya ganti rugi tanah terkait pembangunan jalan Seksi IIIB yang diterima oleh pemilik lahan dapat membawa keberkahan. Serta memberikan kehidupan yang lebih baik bagi mereka.

“Dengan dukungan masyarakat, proyek ini diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi pengembangan infrastruktur jalan Tol Bogor Ring Road Seksi III B,” ungkapnya.

Sebagai informasi PT Marga Sarana Jawa Barat (Jabar) berencana melanjutkan pembangunan Jalan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) Seksi IIIB pada 2024 mendatang. Tahun ini pembebasan lahan akan dikebut agar selesai.

Pembangunan lanjutan fisik jalan tol sepanjang 2,5 kilometer itu mulai dikerjakan pada pertengahan 2024. (Ibnu Galansa)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here