Bogordaily.net– Turnamen Cucurak Cup PB Djasun digelar jelang bulan suci Ramadan di GOR Tirta Karya, Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.
Dalam turnamen tersebut, pasangan Jaelani/Sobur menyabet juara Cucurak Cup PB Djasun. Jaelani/Sobur berhasil mengalahkan pasangan Adi/Aldi dengan skor 30/19.
Sebelumnya, pada partai semifinal Adi/Aldi mengalahkan pasangan favorit juara Paway/Hani Ermaya.
Baca Juga: Semifinal Turnamen Bulutangkis Tirta Karya 2023: 4 PB Unggulan Loloskan Masing-Masing 1 Pasangan
Turnamen Cucurak Cup PB Djasun digelar di GOR Tirta Karya selama satu pekan. Turnamen ini dibagi dalam dua katagori yakni kategori B dan C serta diikuti oleh 24 pasang. Pada kategori C keluar sebagai juara yakni pasangan Dani/Tolib.
Ketua PB Djasun Ahmad Ifa mengatakan turnamen bertema Cucurak Cup rutin digelar dalam memasuki bulan suci Ramadan.
Juara turnamen Cucurak Cup PB Djasun, kata Ahmad Ifa mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan.
“Pesertanya members dan undangan dari mitra PB lokal,” ujar Ketua PB Djasun Ahmad Ifa kepada Bogordaily.net.
Sementara itu Owner Gor Tirta Karya A Haerulloh mengungkapkan Turnamen Cucurak selain merupakan kalender tahunan bertujuan sebagai ajang silaturahmi antara members dan pencinta bulutangkis. Bahkan turnamen bisa berlangsung dalam rangkaian dengan berbagai kelompok usia .
“Selama memasuki bulan Ramadan sudah 4 turnamen gelar di GOR Tirta Karya,” ujar pria yang disapa Bos Hae usai memberikan hadiah tropi dan uang pembinaan kepada pemenang.(Gibran)