Sunday, 5 May 2024
HomeKota BogorDisdik Kota Bogor Buka Gala Siswa Indonesia Jenjang SMP 2024

Disdik Kota Bogor Buka Gala Siswa Indonesia Jenjang SMP 2024

Bogordaily.net – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor membuka Gala Siswa Indonesia (GSI) jenjang SMP yang dilaksanakan di GOR Pajajaran, Kota Bogor, Kamis 18 April 2024.

Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bogor, Hendres Deddy Nugroho dan ikut dimeriahkan oleh marching band Pusdikzi Canka Ksatri Bhakti.

Gala Siswa Indonesia merupakan acara yang diadakan sebagai ajang untuk prestasi dan bakat siswa Indonesia dalam berbagai bidang yang tersedia.

Seperti bidang akademik, seni, olahraga dan kepemimpinan. Kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memperkuat solidaritas dan rasa persaudaraan antar siswa sekolah dari seluruh Indonesia.

GSI yang diadakan di GOR Pajajaran masuk dalam bidang talenta olahraga cabang sepak bola jenjang SMP.

Mekanisme kegiatan tersebut akan diadakan secara bertingkat untuk menyaring peserta terbaik dari para siswa SMP.

Mekanisme bertingkat tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan yang sama kepada para siswa yang ada di 38 Provinsi seluruh Indonesia.

Jumlah peserta GSI bidang talenta olahraga cabang sepak bola jenjang SMP terhitung diikuti oleh 40 tim dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Bogor.

Dari 40 tim tersebut akan kembali diseleksi menjadi 18 pemain terbaik yang akan menjadi pilar-pilar Kota Bogor untuk kembali diseleksi tingkat provinsi.

Kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Kepala Bidang SMP Elyis Sontikasyah, Kasi Kesiswaan SMP Wasi Jatmiko. Panitia Dispora Kota Bogor dan Kepala Sekolah seluruh Kecamatan di Kota Bogor. (Muhammad Irfan Ramadan)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here