Saturday, 27 July 2024
HomeKota BogorASOBSI Kota Bogor melakukan MOU dengan LPK Danayasa Atma Dipa

ASOBSI Kota Bogor melakukan MOU dengan LPK Danayasa Atma Dipa

Bogordaily.net – Asosiasi Bank Sampah Indonesia (ASOBSI) DPD Kota Bogor melakukan terobosan dengan cara menjalin kerjasama bersama Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Danayasa Atma Dipa, agen resmi tenaga kerja ke Jepang yang berdomisili di Bogor, acara diawali  sosialisasi terkait pemahaman berkarir di negara Jepang, yang mana biaya pelatihan saat di Indonesia, bisa dibayarkan dengan sampah terpilah dan minyak jelantah.

Derga Sulton, Ketua ingin mencoba inovasi baru dengan dengan ASOBSI bekerja sama dengan LPK Danayasa untuk mencetuskan program tidak hanya tentang lingkungan dengan pemberdayaan sampah saja, tapi lebih meluas dengan program peningkatan taraf hidup keluarga besar ASOBSI khususnya di Kota Bogor dengan cara pelatihan tenaga kerja ke Jepang untuk bisa menjadi tenaga kerja bersertifikat yang bisa berkompetisi di negara maju seperti Jepang, bermodalkan tabungan Sampah. 

Lembaga Pelatihan Kerja Danayasa yang di nahkodai oleh Nauli Fajarillah sangat optimis untuk mengembangakan lembaganya hingga bermanfaat untuk muda-mudi Kota Bogor dan sekitarnya, agar bisa mengikuti pelatihan tenaga kerja bersertifikat yang akan dikirim ke Jepang, yang tentunya sesuai dengan atensi negara tersebut yang membutuhkan tenaga kerja di bidang perhotelan, pertanian, industri, pengelasan, dan beberapa bidang yang lain yang berjumlah 7 bidang lapangan kerja yang dibutuhkan negara Jepang, disertakan kemudahan dengan ada dana talangan dari LPK yang dipimpinnya. 

Danayasa sudah mengirimkan 40 orang tenaga kerja bersertifikat ke Jepang dengan tingkat keberhasilan yang cukup membantu perekonomian keluarga peserta didik LPK Danayasa.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here