Saturday, 27 July 2024
HomeKota BogorCek Data Bencana di Kota Bogor Satu Bulan Terakhir 

Cek Data Bencana di Kota Bogor Satu Bulan Terakhir 

Bogordaily.ne – Dalam kurun waktu satu bulan terakhir,  sejumlah peristiwa seperti tanah longsot, banjir serta kebakaran terjadi di Kota Bogor. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, mencatat terdapat 86 bencana dalam kurun waktu April hingga Mei 2024.

Pada April 2024, terhitung sebanyak 54 kejadian bencana di sejumlah titik lokasi di Kota Bogor.

Bencana tersebut diantaranya 18 kejadian tanah longsor, 17 bangunan roboh, 1 kebakaran, 3 kejadian banjir, 7 kejadian pohon tumbang serta 1 kejadian angin kencang.

Sebanyak 34 rumah terdampak bencana di Bulan April, terdiri dari 13 rumah rusak ringan, 13 rumah rusak sedang dan 8 rumah rusak berat.

“Syukurnya, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dalam kejadian-kejadian tersebut,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor, Hidayatulloh kepada bogordaily.net Selasa 21 Mei 2024.

Lebih lanjut, Hidayatulloh menjelaskan, pada periode 1 hingga 20 Mei 2024, tercatat 39 kejadian bencana, dengan 2 kejadian angin kencang, 13 bangunan roboh, 8 kejadian tanah longsor serta 16 kejadian pohon tumbang.

Sebanyak 20 rumah terdampak bencana di bulan Mei, dengan 7 rumah rusak ringan, 9 rumah rusak sedang dan 4 rumah rusak berat.

Tindakan Penanganan

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor, Hidayatulloh, menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai upaya penanganan tanggap darurat, termasuk evakuasi dan penyelamatan, serta bantuan logistik berupa terpal.

Selain itu, Pemkot Bogor telah merelokasi warga yang rumahnya sudah tidak layak huni ke hunian sementara (huntara), dalam bentuk sewa rumah di lokasi yang tidak jauh dari tempat warga.

“Saya juga menghimbau warga, termasuk tetangga dan pengurus wilayah setempat, untuk melakukan relokasi mandiri jika cuaca tidak mendukung,” katanya.

Pasca bencana, BPBD Kota Bogor melakukan assessment sebagai dasar rekomendasi kepada dinas terkait, yakni Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perumkim) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), untuk dilakukan perbaikan.

Bantuan Sosial Tunai Terprogram (BSTT) juga diberikan untuk rumah yang terkena bencana.

Rekonstruksi TPT yang rusak akibat longsor serta bantuan logistik berupa natura juga diberikan oleh Dinas Sosial.

“Dengan berbagai upaya tersebut, BPBD Kota Bogor berkomitmen untuk terus memberikan dukungan dan bantuan kepada warga yang terdampak, guna meminimalisir dampak dari bencana yang terjadi,” tandasnya. ***

 

(Ibnu Galansa/Diki Sudrajat)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here