Saturday, 23 November 2024
HomeHiburanDiserbu, Instagram Nayunda Nabila jadi Titik Kumpul Netizen 

Diserbu, Instagram Nayunda Nabila jadi Titik Kumpul Netizen 

Bogordaily.net – Instagram Nayunda Nabila diserbu dan jadi titik kumpul netizen yang penasaran dengan sosoknya.

Hal itu setelah namanya disebut dalam sidang kasus dugaan korupsi mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) dan kawan-kawan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta pada, Senin (29 April 2024.

Nama Nayunda Nabila Nizrinah disebut berawal saat Jaksa KPK mempertanyakan soal anggaran hiburan di Kementerian Pertanian (Kementan) kepada mantan Koordinator Substansi Rumah Tangga (Rumga), Arief Sopian yang dihadirkan sebagai saksi.

“Termasuk yang, makanya ingin saya tanyakan, karena saksi menyebutnya beberapa kali ya, sekitar 50 sampai 100 juta sekali mentransfer untuk entertain. Ini maksudnya entertain kaya gimana?” tanya jaksa.

Arif lalu menjelaskan bahwa uang entertain itu merupakan anggaran untuk diberikan kepada penyanyi yang telah menghibur pada acara Kementan.

Setelah mendapat jawaban dari Arief, jaksa KPK lanjut menyecar soal nama Nayunda Nabila.

“Kalau khusus yang tadi ke Nayunda tadi. Kalau saya cek ini Nayunda ternyata Rising Star Idol. Itu berapa kali ke Nayunda?” tanya jaksa KPK.

“Satu kali,” jawab Arief.

Jaksa lalu mempertanyakan bagaimana Arief mendapatkan nomor rekening Nayunda. Arief menjawab nomor rekening diperolehnya dari seorang bernama Rezky.

“Tapi yang perintah pak, ini katanya Pak Kasdi?” ungkap Arief.

Profil Nayunda Nabila

Biduan kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 8 Juni 1991 ini merupakan jebolan ajang pencarian bakat stasiun televisi. 

Nayunda tercatat pernah ikut di ajang Indonesian Idol musim ketujuh pada 2012.

Gagal di Indonesian Idol, Nayunda kemudian sempat merilis single pertama berjudul Lelah Mengalah pada 2017.

Single itu cukup laris manis di pasaran dan juga menimbulkan polemik.

Lagu yang dinyanyikan oleh Nayunda diklaim milik duo penyanyi asal Malaysia bernama The Mirza. 

Terlepas dari polemik di lagu itu, nama Nayunda makin dikenal publik.

Ia pun kemudian ajang pencarian bakat rising star Indonesia Dangdut. 

Pada ajang ini, Nayunda sukses meraih juara kedua dan meraih hadiah sebesar Rp50 juta.

Nayunda Seorang Pengacara

Meski seorang biduan, Nayunda termasuk penyanyi yang sangat fokus pada pendidikan. 

Buktinya ia ternyata memiliki gelar pengacara.

Pada Oktober 2023, Nayunda unggah video saat ia diwisuda di salah satu kampus swasta terkenal. 

Ia mengambil jurusan hukum di kampus tersebut.

Menurut Nayunda, pendidikan menjadi hal sangat penting meski dirinya berprofesi sebagai penyanyi dangdut.

“Biduan jadi Pengacara ? Kenapa engga..” tulis Nayunda di postingan tersebut.

“Aku memulai karier nyanyiku di barengi dengan sekolah hukum yang aku tempuh di Universitas Trisakti . Tidak mengapa jalan kita lambat dari pada yang lain, tapi ingat kita punya goals masing” dan tidak perlu membanding”kan perjalanan hidup kita dengan orang lain, karena kita juga punya timing yang sudah di berikan Tuhan Yang Maha Kuasa,” ungkapnya.

Menariknya gelar sarjana hukum yang ia dapat merupakan gelar S1 keduanya setelah sebelumnya ia mempunya gelar sarjana ekonomi.

Itulah informasi dan ulasan mengenai Instagram Nayunda Nabila dan profilnya yang ternyata seorang pengacara.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here