Saturday, 28 September 2024
HomeKabupaten BogorMall Pelayanan Publik Launching 22 Mei 2024, Hadirkan Berbagai Layanan di Kabupaten...

Mall Pelayanan Publik Launching 22 Mei 2024, Hadirkan Berbagai Layanan di Kabupaten Bogor

Bogordaily.net  Mall Pelayanan Publik (MPP) yang terletak di Gedung Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bogor akan launching besok Rabu 22 Mei 2024.

Beberapa jenis pelayanan publik akan hadir di sini dan akan memudahkan masyarakat Kabupaten Bogor untuk mengurus berbagai keperluan administrasi.

Adapun beberapa pelayanan disiapkan di Mall Pelayanan Publik, seperti Diskop UKM, Disdukcapil, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, DPMPTSP Provinsi Jawa Barat, Polres Bogor, Kantor Imigrasi Kelas I, Perumda Tirta Kahuripan.

Kemudian PT Taspen Kantor Cabang Bogor, Kantor Pertanahan 1 dan 2 Kabupaten Bogor, BPOM Kabupaten Bogor, Samsat Bappenda Provinsi Jawa Barat, Bappenda Kabupaten Bogor.

Selanjutnya, ada Bank BJB Cabang Cibinong, Kementerian Agama, Pos Indonesia, Balai pelayanan perlindungan pekerjaan migra indonesia.

Serta Kejaksaan Negeri Cibinong, Dinas Arsip dan Perpustakaan, Sayaga Wisata, BNN Kabupaten Bogor dan lainnya, dengan jam operasional dari 08.30 WIB hingga 15.30 WIB.

Kepala DPMPTSP Kabupaten Bogor Irwan Purnawan menjelaskan bahwa, dalam MPP Kabupaten Bogor terdapat 23 tenant yang dapat dimanfaatkan masyarakat.

Ia menyebut, tenant yang disiapkan terdiri dari pelayanan dasar dari perangkat daerah, instansi vertikal serta Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

“Beberapa tenant hari ini sudah mulai melakukan simulasi operasional layanan yang dibuka sejak pukul 08.00 WIB,” kata Irwan Purnawan.

“Animo masyarakat cukup tinggi, seperti pelayanan Disdukcapil, Imigrasi, Bappenda, Bank BJB, mudah-mudahan ikhtiar yang kita rencanakan bisa berjalan dengan baik,” ungkapnya. (Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here